Friday, December 24, 2010

Pembuktian Dengan Matematika

0 tanggapan
Manakah pernyataan
yg benar, "HIDUP
ADALAH PILIHAN"
atau "HIDUP PENUH
PILIHAN" ??
Jawab :
Rumus acuan : HIDUP
ADALAH ANUGERAH,
maka..
HIDUP = ANUGERAH...(1)

1. Apabila HIDUP
ADALAH PILHAN,
maka..
HIDUP = PILIHAN...(2)
Dari (1) dan (2)
didapat :
ANUGERAH =
PILIHAN..yaitu,
ANUGERAH ADALAH
PILIHAN..
Ini kesimpulan yg
SALAH, karena
anugerah bukanlah
pilihan!!

2. HIDUP PENUH
PILIHAN, yg dpt juga
berarti banyak sekali
pilihan, maka..
HIDUP = Limit
n*PILIHAN, dgn n -->
~ . . . (3)
Dari (1) dan (3)
didapat :
ANUGERAH = Limit n *
PILIHAN, dgn n -->
~ . . .
ANUGERAH = ~ *
PILIHAN . . .
ANUGERAH = ~
Kesimpulan yg didapat
adalah BENAR, yaitu
bahwa ANUGERAH itu
TAK TERHINGGA.
JADI : "HIDUP PENUH
PILIHAN, TETAPI
HIDUP ITU SENDIRI
BUKAN PILIHAN"

Just ALLAH

0 tanggapan
Assalaamualaikum,
Saudara-saudariku. ..
Pernahkah Anda bayangkan
bila pada saat kita berdoa,
kita mendengar ini:
Terima kasih, Anda telah
menghubungi Baitullah".
Tekan 1 untuk meminta.
Tekan 2 untuk mengucap
syukur.
Tekan 3 untuk mengeluh.
Tekan 4 untuk permintaan
lainnya."
Atau....
Bagaimana jika Malaikat
memohon maaf seperti ini:
"Saat ini semua malaikat
sedang membantu
pelanggan lain. Tetaplah
sabar menunggu.
Panggilan Anda akan
dijawab berdasarkan
urutannya."
Atau, pernahkah Anda
bayangkan bila pada saat
berdoa, Anda mendapat
respons seperti ini:
"Jika Anda ingin berbicara
dengan Malaikat,
Tekan 1. Dengan Malaikat
Mikail,
Tekan 2. Dengan malaikat
lainnya,
Tekan 3. Jika Anda ingin
mendengar sari tilawah saat
Anda menunggu,
Tekan 4. "Untuk jawapan
pertanyaan tentang hakikat
syurga &
neraka,silahkan tu nggu
sampai Anda tiba di sini!!"
Atau mungkin juga Anda
mendengar ini :
Sistem kami menunjukkan
bahawa Anda telah satu kali
menelefon hari ini. Silakan
cuba lagi esok."
atau...
Pejabat ini ditutup pada
hujung minggu. Sila
hubungi semula pada hari
Isnin selepas pukul 9 pagi."
Alhamdulillah. .. Allah SWT
mengasihi kita, Anda dapat
menelefon-Nya setiap saat!!!
Anda hanya perlu untuk
memanggilnya bila-bila saja
dan Dia mendengar anda.
Kerana bila memanggil
Allah,tidak akan pern ah
mendapat talian sibuk Allah
menerima setiap panggilan
dan mengetahui siapa
pemanggilnya secara
pribadi.
Ketika Anda memanggil-
Nya, sila gunakan nombor
utama ini: 24434
2 : solat Subuh
4 : solat Zuhur
4 : solat Asar
3 : solat Maghrib
4 : solat Isya
Atau untuk lebih sempurna
dan lebih banyak afdhalnya,
gunakan nombor ini :
28443483
2 : solat Subuh
8 : solat Dhuha
4 : solat Zuhur
4 : solat Asar
3 : solat Maghrib
4 : solat Isya
8 : Solat Tahajjud atau
lainnya
3 : Solat Witir
Maklumat terperinci
terdapat di Buku Telefon
berjudul "Al Qur �anul
Karim & Hadis Rasul"
Talian terus , tanpa
Operator tanpa Perantara,
tanpa bil.
Nombor 24434 dan
28443483 ini memiliki
jumlah talian hunting yang
tak terhingga dan dibuka 24
jam sehari 7 hari seminggu
365 hari setahun!!!
Sebarkan maklumat ini
kepada orang-orang di
sekeliling kita. Mana tahu
mungkin mereka sedang
memerlukannya
Sabda Rasulullah S.A.W :
"Barang siapa hafal tujuh
kalimat, ia terpandang mulia
di sisi
Allah dan Malaikat serta
diampuni dosa- dosanya
walau sebanyak buih laut"
7 Kalimah ALLAH:
1. Mengucap "Bismillah"
pada tiap-tiap hendak
melakukan sesuatu.
2. Mengucap
"Alhamdulillah" pada tiap-
tiap selesai melakukan
sesuatu.
3. Mengucap
"Astaghfirullah" jika l idah
terselip perkataan yang
tidak patut.
4. Mengucap "Insya-Allah"
jika merencanakan berbuat
sesuatu di hari esok.
5. Mengucap "La haula wala
kuwwata illa billah" jika
menghadapi
sesuatu tak disukai dan tak
diingini.
6. Mengucap "inna lillahi wa
inna ilaihi rajiun" jika
menghadapi dan
menerima musibah.
7. Mengucap "La ilaha illa
Allah Muhammad
Rasulullah" sepanjang
siang dan malam sehingga
tak terpisah dari lidahnya.
Dari tafsir Hanafi, mudah-
mudahan ingat, walau
lambat-lambat. ..
mudah- mudahan selalu,
walau sambil lalu... mudah-
mudahan jadi bisa, karena
sudah biasa.
Sekarang anda mempunyai
2 pilihan :
1. Biarka n E-mail ini tetap
dalam mailbox anda. Insya-
Allah tidak akan ada sesuatu
yang terjadi pada diri anda.
2. Forward E-mail ini ke
sejumlah orang yang anda
kenal dan Insya-Allah ridha
Allah akan dianugerahkan
kepada setiap orang yang
anda kirim.
Amin....
Wassalaamualaikum.

Al Quran Menjawab

0 tanggapan
1]. KENAPA AKU DI UJI ?
Dalam Surat Al-Ankabut:

Apakah manusia itu
mengira bahwa mereka
dibiarkan (saja)
mengatakan: "Kami telah
beriman", sedang mereka
tidak diuji lagi?
Dan sesungguhnya Kami
telah menguji orang-orang
yang sebelum mereka,
maka
sesungguhnya Allah
mengetahui orang-orang
yang benar dan
sesungguhnya Dia
mengetahui orang-orang
yang dusta.
(QS. Al-'Ankabut [29] : 2-3)
Dalam Surat Al-Baqarah:
"Apakah kamu mengira
bahwa kamu akan masuk
Syurga, padahal belum
datang
kepadamu (cobaan)
sebagaimana halnya orang2
terdahulu sebelum kamu?
Mereka ditimpa oleh
Malapetaka &
Kesengsaraan, serta
digoncangkan
(dgn bermacam-macam
cobaan) sehingga
berkatalah Rasul & orang2
yg beriman bersamanya:
"Bilakah datangnya
Pertolongan Allah?"
Ingatlah, sesungguhnya
Pertolongan Allah itu amat
dekat." (QS.
al-Baqarah [2]: 214).
2]. KENAPA AKU TIDAK
MENDAPATKAN APA YANG
AKU
IDAM-IDAMKAN ?
Dalam Surat Al-Baqarah:
"Boleh jadi kamu
membenci
sesuatu, padahal ia amat
baik bagimu, dan boleh jadi
(pula) kamu menyukai
sesuatu, padahal ia amat
buruk bagimu; Allah
mengetahui, sedang kamu
tidak mengetahui."
(QS. Al-Baqarah [2] : 216).
3]. KENAPA UJIAN SEBERAT
INI ?
Dalam Surat Al-Baqarah:
"Allah tidak membebani
seseorang melainkan sesuai
dengan
kesanggupannya." (QS. Al-
Baqarah [2]: 286)
4]. RASA FRUSTASI ?
Dalam Surat Ali-Imran:
"Janganlah kamu bersikap
lemah, dan janganlah (pula)
kamu bersedih hati, padahal
kamulah orang-orang yang
paling tinggi (derajatnya),
jika kamu orang-orang
yang beriman."
(QS. Ali Imran [3] : 139).
5]. BAGAIMANA AKU
HARUS
MENGHADAPINYA ?
Dalam Surat Ali Imran:
"Wahai orang-orang yang
beriman, bersabarlah kamu
dan kuatkanlah
kesabaranmu dan tetaplah
bersiap siaga (di
perbatasan negerimu) dan
bertakwalah kepada Allah,
supaya kamu beruntung."
(QS. Ali Imran [3] : 200).
Dalam Surat Al-Baqarah:
"Jadikanlah sabar dan
shalat sebagai penolongmu.
Dan sesungguhnya yang
demikian itu sungguh berat,
kecuali bagi orang-orang
yang khusyu."
(QS. Al-Baqarah [2] : 45)
6]. APA YANG AKU DAPAT
DARI SEMUA INI ?
Dalam Surat At-Taubah:
"Sesungguhnya Allah telah
membeli dari orang-orang
mukmin, diri dan harta
mereka dengan
memberikan
Syurga untuk mereka."
(QS. At-Taubah [9] : 111)
7]. KEPADA SIAPA AKU
BERHARAP ?
Dalam Surat At-Taubah:
"Jika mereka berpaling (dari
keimanan), maka
Katakanlah:" Cukuplah Allah
bagiku; tidak ada Tuhan
selain Dia. Hanya kepada-
Nya aku bertawakkal, dan
Dia adalah Tuhan yang
memiliki arasy yang agung
".
(QS. At-Taubah [9] : 129)
Dalam Surat Al-Insyirah:
"Dan hanya kepada
Tuhanmulah hendaknya
kamu berharap."
(QS. Al-Insyirah [94] : 8).
8]. AKU TAK DAPAT
BERTAHAN
LAGI..!
Dalam Surat Yusuf:
"jangan kamu berputus asa
dari rahmat Allah.
Sesungguhnya tiada
berputus asa dari rahmat
Allah melainkan kaum yang
kafir".
(QS. Yusuf [12] : 87).
Dalam Surat An-Nisa':
"Apabila kamu diberi
penghormatan dengan
sesuatu penghormatan,
maka balaslah
penghormatan itu dengan
yang lebih baik dari
padanya, atau balaslah
penghormatan itu (dengan
yang serupa).
Sesungguhnya Allah selalu
membuat perhitungan atas
tiap-tiap sesuatu."
(QS. An-Nisa' [4] : 86).
Mari kita berbenah dan
terus berbenah...untuk
mempersembahkan yg
Terbaik dalam masa hidup
kita. Dengan torehan
Kemuliaan dan Semangat
pantang menyerah dimana
pun, kapan pun dan
dengan
siapa pun. Selama Allah
SWT
menjadi "JUST THE ONE
GOAL" Tempat kita
Menyembah, Meminta serta
Berserah Diri. "IYYA
KANA'BUDU WA IYYAKA
NASTA'IN": "Hanya
Engkaulah
yang kami sembah dan
hanya kepada Engkaulah
kami mohon
pertolongan." (QS. Al-
Fatihah
[1]: 5).
Untuk itu, hendaklah Kita
semua bersyukur atas
Nikmat Allah yang selama
ini
diberikan tidak henti-
hentinya dengan cuma-
cuma, karena
Sesungguhnya
ALLAH SWT akan
menambah
Nikmat kepada orang
beriman yang bersyukur,
tetapi akan Celakalah orang
yang TIDAK BERSYUKUR
karena Tunggulah SIKSA
dan
AZAB yang lebih besar
yang
akan diterima.
"Sesungguhnya jika kamu
bersyukur, pasti Kami akan
menambah (nikmat)
kepadamu, dan jika kamu
mengingkari (nikmat-Ku),
maka sesungguhnya azab-
Ku sangat pedih".
(QS. Ibrahim [14] : 7).
Insya Allah Kita semua
selalu
dalam LINDUNGAN ALLAH
SWT
dan akan "BAHAGIA DUNIA
AKHIRAT", sebagaimana
Do'a
yang sering terlantun:
"RABBANA ATINA FID
DUNIA
HASANAH, WAFIL
AKHIRATI
HASANAH, WAQINA
AZABANNAAR."
AMIIIN....AMIIIN...AMIIIN...
YA
ROBBAL ALAMIIN.....

Bertanya Tentang Cinta

1 tanggapan
Aku bertanya pada alam
semesta tentang arti
“ CINTA”, lalu satu demi satu
mereka menjawab…
Bumi menjawab:
“ CINTA adalah hamparan
tempat tumbuh segala
bahagia dan harapan akan
itu. Ia memang diinjak dan
dihinakan, tetapi ia tak
peduli. Pikir Cinta hanya
memberi, dan itu sajalah
inginnya.”
Air menjawab:
“ CINTA adalah hujan yang
menumbuhkan benih-benih
rasa kesukaan, kerelaan
akan keterikatan, kerinduan
dan kesenduan, atau
samudera kasih yang luas
sebagai naungan segala
perasaan
Api menjawab:
“ CINTA adalah panas yang
membakar segala, ia
memusnahkan untuk dapat
hidup dan menyala. Demi
merasakannya, makhluk
rela terbakar dalam amarah
dan kedurhakaan. ”
Angin menjawab:
“ CINTA adalah hembusan
yang menebar sayang
tanpa tahu siapa tujuannya.
Orang bilang ia buta, sebab
itu inginnya. Ia tak terlihat,
tapi tanpanya segala raga
akan hampa. ”
Langit menjawab:
“ CINTA adalah luasan tanpa
batas. Luasnya tiada
makhluk yang tahu. Kecuali
bahwa cinta itu bahagia
yang biru, atau derita kelam
yang kelabu
Matahari menjawab:
“ CINTA adalah hidup untuk
memberi energi kehidupan
dan cahaya harapan. Ia tak
akan lelah memberi sampai
ia padam dan mati. ”
Pohon menjawab:
“ CINTA adalah akar yang
menopang segalanya. Ia
tulus hingga tak perlu
terlihat dan dikenal. Tapi ia
terus memberi agar batang
bahagia tetap kokoh abadi,
berbuah dan berbunga
indah.”
Gunung menjawab:
“ CINTA adalah rasa yang
menjulang tinggi. Rasa itu
demikian tenang dan
menyejukkan. Namun saat
gundah, Ia akan
meleburkan sekelilingnya
dengan lautan lava
cemburu yang membara.”
Lalu, Aku bertanya pada
CINTA:
“ Wahai CINTA, apakah
sebenarnya arti dirimu??”
CINTA menjawab:
“ CINTA adalah engkau
patuh terhadap-Nya, meski
kau tak melihat-Nya.
Engkau tidak mencium-Nya
atau meraba-Nya, tapi
engkau patuh karena
engkau merasa akan hadir-
Nya. Sebab CINTA bukan
indera, tapi adalah rasa. ”
“CINTA adalah engkau takut
akan amarah-Nya, dan
takut jika Ia
meninggalkanmu. Takut
jika Ia tak menyukaimu lagi.
Lalu engkau mencari-cari
alasan untuk selalu dekat
dengannya, bahkan jika
engkau harus menderita,
atau yang lebih mengerikan
dari itu. ”
“CINTA adalah engkau
menyimpan segala harapan
pada-Nya dan tidak pada
yang lain. Engkau tidak
mendua dalam harapan,
dan demikian selamanya.
Cinta adalah engkau setia
menjadi budak-Nya, yang
engkau hidup untuk-Nya
dan mati untuk kesukaan-
Nya akan dirimu, hidup dan
mati untuk Dia. Engkau
berusaha sekerasnya agar
engkau diakui, hanya
sebagai budak, sebagai
hamba. ”
“Diatas segalanya, CINTA
adalah engkau merasa kasih
sayang yang tunggal yang
tidak engkau berikan pada
yang lain, selain pada-Nya.
Engkau rindu akan hadir-
Nya dan melihat-Nya.
Engkau suka apa yang Ia
sukai dan benci apa yang Ia
benci, engkau merasakan
segala ada pada-Nya dan
segala atas nama-Nya. ”
Aku lantas bertanya pada
CINTA:
“ Bisakah aku
merasakannya?”
Sambil berlaru CINTA
menjawab:
“ Selama engkau
mengetahui hakikat
penciptaanmu dan
bersyukur dengan apa
yang Dia beri, maka itu
semua akan kau rasakan,
percayalah padaku
tambahnya….”
Aku pun Berteriak, “Wahai
KAU SANG MAHA PECINTA
terimalah cintaku yang
sederhana ini, izinkanlah
aku merasakan cintaMu
yang Maha Indah …”

Monday, December 20, 2010

Peta Impian

0 tanggapan
Impian akan mengarahkan kita kemana akan melangkah, bagaimana akan berbuat dan bersikap. Dengan impian kita akan tau dimana titik akhir dari perjuangan. Dan segera setelah mencapai impian itu, kita dapat menggantikannya dengan impian lain yang belum tercapai.
Sahabat, dalam meraih impian, kita perlu strategi dan peta. Sehingga saat berjalan dan bertemu dengan hambatan, kita dapat memilih untuk melompatinya ataukah memutarinya dan mengambil jalan lain. Tanpa mengubah impian, hanya mengubah arah jalan saja.

Bayangkan anda berada di tengah samudera di atas sebuah speedboat.
Lima puluh kilometer di depan anda adalah sebuah pulau, dan di
pulau itu terdapat semua yang anda inginkan dan cita-citakan.
Semua impian anda. Dan satu-satunya cara untuk mendapatkan itu
semua adalah sampai ke pulau tersebut. Pulau itu ada di belakang
cakrawala. Tapi cakrawala yang mana…?
Masalahnya adalah anda tidak punya kompas, peta, radio, telepon,
dan anda tidak tahu mana arah ke pulau tersebut. Arah yang salah
akan membuat anda melenceng jauh sekali dari pulau impian,
sementara di sekeliling anda yang terlihat cuma laut dan langit.
Dalam dua jam, anda bisa saja telah sampai di pulau impian.
Tetapi bila anda salah arah – anda bisa kehabisan bahan bakar
sebelum bisa mencapai pulau impian.
Hidup tanpa tujuan yang jelas, tanpa mengetahui dan mengerti
kegunaan hidup anda – adalah sama dengan dilema pulau impian.
Semua impian anda sebenarnya bisa tercapai, namun untuk mencapainya
anda harus mengetahui peta impian. Yaitu apa, di mana, dan bagaimana mencapainya. Anda mutlak mengetahui arah untuk mencapainya. Tentukan peta anda sekarang – untuk dapat mencapai impian anda. Buat seteliti dan seakurat mungkin – dan selanjutnya anda tinggal mengarahkan speedboat anda ke pulau impian… Untuk selanjutnya, Anda meraihnya, merengkuhnya, dan tersenyum dengan bangga, “Inilah impianku, dan aku telah mendapatkannya.”
==========
Sahabat, berhentilah sejenak dan mari kita saling mendoakan,doa untuk sahabat kita, orang tua kita, orang yang kita cintai. Semoga peta menuju impian hidup yang kita rancang, diridhoi Allah SWT. Kita sadari tubuh kita, nyawa kita dan nafas kita, sepenuhnya adalah miliknya. Tiada satupun peristiwa yang terjadi dalam kehidupan kita, tanpa ridhoNya. Selamat berjuang sahabat… Impian itu, sudah rindu untuk kita rengkuh, dan kita peluk.

Kesabaran

0 tanggapan
Sekalipun ada keuntungan untuk menjadi yang pertama, tetapi
terdapat lebih banyak keuntungan dalam menjadi yang terbaik.
Di dunia yang serba instan dan segera ini, layaklah kita melihat
bagaimana melakukan sesuatu secara sepantasnya.

Terburu-buru dan ketidak sabaran adalah bisa berakibat fatal
dan rentan terhadap kesalahan. Pelajarilah nilai kesabaran.
Sekalipun rasanya seperti anda tertinggal jauh di belakang,
tetapi dengan usaha yang terukur dan tekun, lebih mungkin
anda akan berada di depan.

Kesabaran bukan berarti menunda-nunda pekerjaan. Kesabaran
berarti mengambil tindakan SEKARANG, yang akan membawa hasil
di masa depan. Kesabaran berfokus pada hasil terbaik – bukan
pada hasil tercepat atau termudah. Kesabaran berarti mengerti
bahwa perjalanan panjang memiliki hasil yang panjang pula.

Mulailah dari sekarang, dan bersabarlah. Siapa yang mencari
hasil segera – akan segera pula kehilangan hasilnya – itupun
kalau mereka bisa mendapatkan hasil.

Memang makan waktu untuk menghasilkan yang terbaik, tetapi
anda sendiri yang akan menikmati hasilnya…

Tuesday, December 14, 2010

Kebijaksanaan Seorang GURU

0 tanggapan
Suatu ketika dalam
hidupnya, Zi Gong pernah
bertanya kepada Sang Guru
Bijak tentang bagaimana
seseorang harus bersikap di
dalam hidup. Sang Guru
Bijak tidak menjawab
dengan kata-kata belaka.
Beliau mengajak Zi Gong
masuk ke dapur. Ketika Zi
Gong bingung dan
menunggu, gurunya sudah
asyik menyiapkan perapian
dan mulai memasak air.
Kala air mulai mendidih,
Sang Guru Bijak keluar
rumah dan kemudian
masuk kembali sambil
membawa sebongkah
batu. Kemudian batu itu
dimasukkannya kedalam air
yang mulai mendidih. Sang
Guru Bijak merebus batu!.
Dalam hati Zi Gong
bertanya-tanya tentang
keanehan Sang Guru.
Namun ia belum berani
bicara dan diam
menunggu. Selang
beberapa waktu Sang Guru
Bijak mengeluarkan sang
batu dan menaruhnya
diatas meja. Tiba-tiba Sang
Guru Bijak berkata,
"Kamu jangan seperti Batu"
Mulut Zi Gong menganga
"Batu ini begitu keras,
direbus didalam air panas
mendidih pun tidak
berkurang kerasnya"
“ Orang seperti batu, sangat
kaku, merasa paling benar,
paling jagoan dan tidak bisa
berubah"
"Padahal kehidupan selalu
berubah"
"Diatas pohon tinggi masih
ada awan
"Diatas awan masih ada
langit"
"Diatas langit masih ada
Tuhan"
"Bagaimana mungkin kita,
manusia biasa, boleh
merasa diri paling
sempurna?"
Zi Gong tersadar. Sang
Guru sedang memberinya
pelajaran lewat contoh
sederhana. Inilah yang acap
kali membuat Zi Gong dan
saudara-saudara
seperguruannya begitu
mengagumi cara Gurunya
mengajar. Pelajaran yang
begitu rumit dan dalam
sekali, pun bisa
diuraikannya secara amat
sederhana. Setelah
merenung sejenak Zi Gong
lalu bertanya,
"Guru, saya harus bersikap
bagaimana?".
Seperti tadi, kali ini Sang
Guru Bijak pun tidak
menjawab.
ditambahkannya, kayu ke
dalam perapian dan sekali
lagi beliau beranjak ke luar
rumah. Tak lama kemudian
ia membawa sebongkah
salju yang mengeras.
Tanpa berkata-kata
bongkahan salju itu
dimasukkannya kedalam air
yang bergolak panas.
Dalam hitungan detik, salju
pun mencair. Hilang dari
pandangan, luluh bagai air.
"Kamu jangan seperti
bongkahan salju"
"Kelihatan keras,
berkarakter, punya prinsip
dan teguh pendirian"
"Namun baru diuji sebentar
saja semuanya lenyap tak
berbekas"
"Suka mengecam orang
lain yang tidak jujur,
berlaku sok suci"
"namun ketika dihadapkan
pada kehidupan nyata,
semua idealismenya hancur
tak berbekas"
Zi Gong tersadar. Dia kini
sudah dihadapkan dua
ekstrim: keras kepala versus
tidak berpendirian. Punya
prinsip kaku versus prinsip
fleksibel banget. Dia kini
ingat nasihat Sang Guru
sebelumnya. Terlalu kiri
tidak baik. Terlalu ke kanan
juga tidak baik.Terlalu cepat
tidak tepat. Terlalu lambat
juga tidak tepat. Terlalu
maju perlu direm. Terlalu
lambat perlu didorong.
Yang terbaik adalah Tengah
Sempurna.
Ketika Sang Guru
memandangnya sambil
tersenyum. Zi Gong
tersentak dari lamunannya.
Sambil menghormat, ..
"Saya memahami
penjelasan Guru"
"Namun saya belum
menemukan jawaban
tentang bagaimana saya
seharusnya menyikapi
kehidupan"
"Mohon Guru berkenan
memberikan petunjuk lebih
lanjut"
Seperti sebelumnya, Sang
Guru Bijak juga tidak
menjawab. Kini ia pun
bangkit dari tempat
duduknya dan segera
beranjak. Tidak ke halaman
depan rumah, melainkan ke
belakang. Tak lama
kemudian Sang Guru
membawa dua butir telur
ayam ditangannya. Telur
yang satu kemudian
dipecahkannya di depan Zi
Gong. Segera Zi Gong bisa
melihat cairan telur yang
telah meleleh membasahi
meja. Cari namun kental.
Telur kedua kemudian
dimasukan kedalam air
yang mendidih.
Setelah berdiam cukup
lama, tiba-tiba Sang Guru
Bijak mengeluarkan telur
yang sudah matang dan
megelupasnya. Segera
tercium telur yang sudah
matang dan megelupasnya.
Segera tercium harum
aroma telur rebus dan
terlihat putih ranumnya
telur matang. Telur yang
semula cair dan kental
dikala mentah, kini berubah
menjadi lebih keras
sesudah matang.
"Kamu pun jangan menjadi
telur rebus"
"Baru belajar sedikit, sudah
merasa mampu menguasai
semua"
"Baru paham secuil ayat
suci, merasa sah
memonopoli kebenaran,
sombong, ekstrem,
takabur."
Cukup lama Zi Gong
merenung. Kalau mau
jujur, dirinya pun masi ada
unsur telur rebusnya.
Terkadang di bawah
sadarnya, ia masih suka
menyombongkan diri
sesekali. Ia harus berubah.
Sang Guru telah dengan jitu
menyentilnya secara tidak
langsung.
Setelah sadar, wajah Zi
Gong langsung bersemu
merah kala gurunya
tersenyum-senyum
memandangnya dari tadi.
Seakan telah terbuka semua
rahasia hatinya. Tapi
mengapa harus malu?
Bukankah Sang Guru
memang sudah
memahami segenap
kekuatan dan
kelemahannya? Tanpa
menunggu pertanyaan Zi
Gong, Sang Guru Bijak
kembali bergegas ke
belakang. Diambilnya
sebuah wortel dari kebun.
Seperti sebelumnya, wortel
itu pun dimasukkannya ke
dalam air mendidih. Selang
beberapa waktu, wortel itu
diangkatnya dari air
rebusan.
"Zi Gong, kamu pun tidak
boleh menjadi wortel
rebus."
Sejenak Zi Gong tercenung.
Dipegangnya wortel rebus
itu sambil dipencet-pencet.
Wortel yang semula keras
kini menjadi lunak. Namun
ia tetap bisa dikenali sebagai
wortel. Mengapa gurunya
mengatakan seperti itu?
Bukankah wortel
melambangkan fleksibilitas,
keluwesan, namun
sekaligus kekukuhan untuk
mempertahankan prinsip,
sehingga tetap tidak
kehilangan jati diri? Mulut Zi
Gong ingin meluapkan
banyak kata-kata, berjuta
argumen; namun entah
mengapa seakan terkunci.
Sang Guru tetap
tersenyum.
"Zi Gong, wortel memang
luwes, fleksibel, mampu
beradaptasi, mampu
beradaptasi menyesuaikan
diri"
"Hebatnya lagi ia tidak
kehilangan jati dirinya"
"Lambang seseorang yang
teguh mempunyai prinsip,
namun tidak kaku, Bagus"
"Tapi, cobalah kamu lihat air
ini. air ini tetap tidak
berubah"
"Tidak ada nilai tambah.
Apa artinya?"
"Pengorbanan wortel itu
menjadi sia-sia. Tidak
mengubah apa-apa"
Mata Zi Gong membelalak
lebar, wajahnya
memancarkan roma
kegembiraan. Sekali lagi ia
mendapat pencerahan dari
gurunya yang amat
bijaksana. Ia sungguh-
sungguh beruntung
mempunyai guru yang
begitu arif dan bijaksana.
Sampai di sini Zi Gong
sudah tidak merasa
penasaran lagi. Ia seakan
sudah cukup terpuaskan
dengan empat contoh yang
diberikan gurunya. Dia tidak
sadar bahwa Sang Guru
sudah mengganti airnya,
menambahkan kayu bakar
dan mulai merebus air
kembali. Dia baru sadar
kembali kala gurunya
menaruh bongkahan gula
batu kedalam air mendidih.
"Jadilah kamu gula batu,
muridku"
"Tubuhnya memang
hancur seperti bongkahan
salju, tapi bukan karena ia
tidak punya prinsip"
"Kelihatannya kalah, tapi
sebenarnya dialah yang
menang"
"Yang menguasai yang
membuat air berubah
manis"
"Biarkan orang menyangka
diri merekalah yang
menang"
"Namun sesungguhnya
telah dikalahkan secara
cerdik dan halus"
"Bila kamu bisa meresapi
dan menghayati makna
filosofi gula batu ini"
"Kamu akan bisa
menerapkanya di bidang
apa pun di sepanjang
hidupmu"
"Itulah jawaban atas
pertanyaanmu semula,
bagaimana sikap terbaik
dalam kehidupan."

Sunday, December 12, 2010

Penebak Hari

0 tanggapan
rumus= (T + H + K) / 7

keterangan:
T = tahun
H= hari selama sebelum tanggal itu
K= (tahun-1) / 4

contoh: 2 februari 2013

H= 31+2 = 33

sisa:
0 = jumat
1 = sabtu
dst . . .

Sunday, December 5, 2010

Multiplier dan Penggunaannya

0 tanggapan
7 ==> 2
11 ==> 1
13 ==> 9
17 ==> 5
19 ==> 17
23 ==> 16
29 ==> 26
31 ==> 3
37 ==> 11
41 ==> 4
43 ==> 30
47 ==> 14

multiplier digunakan untuk menentukan apakah suatu bilangan habis dibagi bilangan prima atau tidak

pisahkan satuan dengan bilangan lainnya, lalu kurangkan bilangan lain itu dengan satuan dikali multiplier

contoh: apakah 1736 habis dibagi 31?
Jawab: 3 adalah multiplier 31
173-6(3)=
173-18=
355

355 habis dibagi 31, maka 1736 juga habis dibagi 31 !

Kapankah Jarum Jam dan Jarum Menit Berhimpit?

0 tanggapan
Kapan jarum jam dan jarum menit berhimpit

n=3927,27k (detik)

-------------
k=bilangan 1 sampai 12

1 apabila antara pukul 00:00 smp 1
2 apabila antara jam 1 smp 2
3 apabila antara jam 2 smp 3
dst...

Setelah didapatkan nilai "n" yaitu masih dalam detik lalu konversikan ke dalam format jam:menit:detik

contoh: kapankah jarum jam dan menit berhimpit
antara jam 12 dan 1?
Penyelesaian....
K=1
n=3927,27
itu adalah detik
apabila dikonversikan
maka, 01:05:27,27

Monday, November 29, 2010

Ketika IBLIS Bertamu Kepada Rasulullah SAW

0 tanggapan
Iblis Terpaksa Bertamu
Kepada Rasulullah SAW
(dari Muadz bin Jabal dari
Ibn Abbas)
Ketika kami sedang
bersama Rasulullah SAW di
kediaman seorang sahabat
Anshar, tiba-tiba terdengar
panggilan seseorang dari
luar rumah: “Wahai
penghuni rumah, bolehkah
aku masuk? Sebab kalian
akan membutuhkanku. ”
Rasulullah bersabda:
“ Tahukah kalian siapa yang
memanggil?”
Kami menjawab: “Allah dan
rasulNya yang lebih tahu.”
Beliau melanjutkan, “Itu
Iblis, laknat Allah
bersamanya. ”
Umar bin Khattab berkata:
“ Izinkan aku
membunuhnya wahai
Rasulullah ”.
Nabi menahannya: “Sabar
wahai Umar, bukankah
kamu tahu bahwa Allah
memberinya kesempatan
hingga hari kiamat? Lebih
baik bukakan pintu
untuknya, sebab dia telah
diperintahkan oleh Allah
untuk ini, pahamilah apa
yang hendak ia katakan dan
dengarkan dengan baik. ”
Ibnu Abbas RA berkata:
pintu lalu dibuka, ternyata
dia seperti seorang kakek
yang cacat satu matanya.
Di janggutnya terdapat 7
helai rambut seperti rambut
kuda, taringnya terlihat
seperti taring babi, bibirnya
seperti bibir sapi.
Iblis berkata: “Salam
untukmu Muhammad.
Salam untukmu para
hadirin …”
Rasulullah SAW lalu
menjawab: “Salam hanya
milik Allah SWT, sebagai
mahluk terlaknat, apa
keperluanmu ?”
Iblis menjawab: “Wahai
Muhammad, aku datang ke
sini bukan atas kemauanku,
namun karena terpaksa. ”
“Siapa yang memaksamu?”
Seorang malaikat dari
utusan Allah telah
mendatangiku dan berkata:
“ Allah SWT
memerintahkanmu untuk
mendatangi Muhammad
sambil menundukkan
diri.beritahu Muhammad
tentang caramu dalam
menggoda manusia.
jawabalah dengan jujur
semua pertanyaannya.
Demi kebesaran Allah, andai
kau berdusta satu kali saja,
maka Allah akan jadikan
dirimu debu yang ditiup
angin.”
“Oleh karena itu aku
sekarang mendatangimu.
Tanyalah apa yang hendak
kau tanyakan. Jika aku
berdusta, aku akan dicaci
oleh setiap musuhku. Tidak
ada sesuatu pun yang
paling besar menimpaku
daripada cacian musuh. ”
Orang Yang Dibenci Iblis
Rasulullah SAW lalu
bertanya kepada Iblis:
“ Kalau kau benar jujur,
siapakah manusia yang
paling kau benci ?”
Iblis segera menjawab:
“ Kamu, kamu dan orang
sepertimu adalah mahkluk
Allah yang paling aku
benci. ”
“Siapa selanjutnya?”
“Pemuda yang bertakwa
yang memberikan dirinya
mengabdi kepada Allah
SWT. ”
“lalu siapa lagi?”
“Orang Aliim dan
wara’ (Loyal)”
“Lalu siapa lagi?”
“Orang yang selalu
bersuci.”
“Siapa lagi?”
“Seorang fakir yang sabar
dan tak pernah
mengeluhkan kesulitannnya
kepda orang lain. ”
“Apa tanda kesabarannya?”
“Wahai Muhammad, jika ia
tidak mengeluhkan
kesulitannya kepada orang
lain selama 3 hari, Allah
akan memberi pahala orang
-orang yang sabar. ”
” Selanjutnya apa?”
“Orang kaya yang
bersyukur.”
“Apa tanda
kesyukurannya?”
“Ia mengambil
kekayaannya dari
tempatnya, dan
mengeluarkannya juga dari
tempatnya. ”
“Orang seperti apa Abu
Bakar menurutmu?”
“Ia tidak pernah menurutiku
di masa jahiliyah, apalagi
dalam Islam. ”
“Umar bin Khattab?”
“Demi Allah setiap
berjumpa dengannya aku
pasti kabur. ”
“Usman bin Affan?”
“Aku malu kepada orang
yang malaikat pun malu
kepadanya. ”
“Ali bin Abi Thalib?”
“Aku berharap darinya agar
kepalaku selamat, dan
berharap ia melepaskanku
dan aku melepaskannya.
tetapi ia tak akan mau
melakukan itu. ” (Ali bin Abi
Thalib selau berdzikir
terhadap Allah SWT)
Amalan Yang Dapat
Menyakiti Iblis
“ Apa yang kau rasakan jika
melihat seseorang dari
umatku yang hendak
shalat ?”
“Aku merasa panas dingin
dan gemetar.”
“Kenapa?”
“Sebab, setiap seorang
hamba bersujud 1x kepada
Allah, Allah mengangkatnya
1 derajat. ”
“Jika seorang umatku
berpuasa?”
“Tubuhku terasa terikat
hingga ia berbuka.”
“Jika ia berhaji?”
“Aku seperti orang gila.”
“Jika ia membaca al-
Quran?”
“Aku merasa meleleh
laksana timah diatas api.”
“Jika ia bersedekah?”
“Itu sama saja orang
tersebut membelah
tubuhku dengan gergaji.”
“Mengapa bisa begitu?”
“Sebab dalam sedekah ada
4 keuntungan baginya.
Yaitu keberkahan dalam
hartanya, hidupnya disukai,
sedekah itu kelak akan
menjadi hijab antara dirinya
dengan api neraka dan
segala macam musibah
akan terhalau dari dirinya.”
“Apa yang dapat
mematahkan
pinggangmu ?”
“Suara kuda perang di jalan
Allah.”
“Apa yang dapat
melelehkan tubuhmu?”
“Taubat orang yang
bertaubat.”
“Apa yang dapat
membakar hatimu?”
“Istighfar di waktu siang
dan malam.”
“Apa yang dapat
mencoreng wajahmu?”
“Sedekah yang diam –
diam.”
“Apa yang dapat menusuk
matamu?”
“Shalat fajar.”
“Apa yang dapat memukul
kepalamu?”
“Shalat berjamaah.”
“Apa yang paling
mengganggumu?”
“Majelis para ulama.”
“Bagaimana cara
makanmu?”
“Dengan tangan kiri dan
jariku.”
“Dimanakah kau menaungi
anak – anakmu di musim
panas?”
“Di bawah kuku manusia.”
Manusia Yang Menjadi
Teman Iblis
Nabi lalu bertanya : “Siapa
temanmu wahai Iblis?”
“Pemakan riba.”
“Siapa sahabatmu?”
“Pezina.”
“Siapa teman tidurmu?”
“Pemabuk.”
“Siapa tamumu?”
“Pencuri.”
“Siapa utusanmu?”
“Tukang sihir.”
“Apa yang membuatmu
gembira?”
“Bersumpah dengan cerai.”
“Siapa kekasihmu?”
“Orang yang meninggalkan
shalat jumaat”
“Siapa manusia yang paling
membahagiakanmu?”
“Orang yang meninggalkan
shalatnya dengan sengaja.”
Iblis Tidak Berdaya Di
hadapan Orang Yang Ikhlas
Rasulullah SAW lalu
bersabda : “Segala puji bagi
Allah yang telah
membahagiakan umatku
dan menyengsarakanmu.”
Iblis segera menimpali:
“ Tidak,tidak.. tak akan ada
kebahagiaan selama aku
hidup hingga hari akhir.
Bagaimana kau bisa
berbahagia dengan
umatmu, sementara aku
bisa masuk ke dalam aliran
darah mereka dan mereka
tak bisa melihatku. Demi
yang menciptakan diriku
dan memberikanku
kesempatan hingga hari
akhir, aku akan
menyesatkan mereka
semua. Baik yang bodoh,
atau yang pintar, yang bisa
membaca dan tidak bisa
membaca, yang durjana
dan yang shaleh, kecuali
hamba Allah yang ikhlas.”
“Siapa orang yang ikhlas
menurutmu?”
“Tidakkah kau tahu wahai
Muhammad, bahwa barang
siapa yang menyukai emas
dan perak, ia bukan orang
yang ikhlas. "
"Jika kau lihat seseorang
yang tidak menyukai dinar
dan dirham, tidak suka
pujian dan sanjunang, aku
bisa pastikan bahwa ia
orang yang ikhlas, maka
aku meninggalkannya. "
"Selama seorang hamba
masih menyukai harta dan
sanjungan dan hatinya
selalu terikat dengan
kesenangan dunia, ia sangat
patuh padaku. ”
Iblis Dibantu oleh 70.000
Anak-Anaknya
“ Tahukah kamu
Muhammad, bahwa aku
mempunyai 70.000 anak.
Dan setiap anak memiliki
70.000 syaithan.
Sebagian ada yang aku
tugaskan untuk
mengganggu ulama.
Sebagian untuk
menggangu anak – anak
muda, sebagian untuk
menganggu orang -orang
tua, sebagian untuk
menggangu wanta – wanita
tua, sebagian anak -anakku
juga aku tugaskan kepada
para Zahid.
Aku punya anak yang suka
mengencingi telinga
manusia sehingga ia tidur
pada shalat berjamaah.
tanpanya, manusia tidak
akan mengantuk pada
waktu shalat berjamaah.
Aku punya anak yang suka
menaburkan sesuatu di
mata orang yang sedang
mendengarkan ceramah
ulama hingga mereka
tertidur dan pahalanya
terhapus.
Aku punya anak yang
senang berada di lidah
manusia, jika seseorang
melakukan kebajikan lalu ia
beberkan kepada manusia,
maka 99% pahalanya akan
terhapus.
Pada setiap seorang wanita
yang berjalan, anakku dan
syaithan duduk di pinggul
dan pahanya, lalu
menghiasinya agar setiap
orang memandanginya. ”
Syaithan juga berkata,
“ keluarkan tanganmu”, lalu
ia mengeluarkan tangannya
lalu syaithan pun menghiasi
kukunya.
“ Mereka, anak – anakku
selalu meyusup dan
berubah dari satu kondisi ke
kondisi lainnya, dari satu
pintu ke pintu yang lainnya
untuk menggoda manusia
hingga mereka terhempas
dari keikhlasan mereka.
Akhirnya mereka
menyembah Allah tanpa
ikhlas, namun mereka tidak
merasa.
Tahukah kamu,
Muhammad? bahwa ada
rahib yang telah beribadat
kepada Allah selama 70
tahun. Setiap orang sakit
yang didoakan olehnya,
sembuh seketika. Aku terus
menggodanya hingga ia
berzina, membunuh dan
kufur. ”
Cara Iblis Menggoda
“ Tahukah kau Muhammad,
dusta berasal dari diriku?
Akulah mahluk pertama
yang berdusta.
Pendusta adalah sahabatku.
barangsiapa bersumpah
dengan berdusta, ia
kekasihku.
Tahukah kau Muhammad?
Aku bersumpah kepada
Adam dan Hawa dengan
nama Allah bahwa aku
benar – benar
menasihatinya.
Sumpah dusta adalah
kegemaranku.
Ghibah (gossip) dan
Namimah (Adu domba)
kesenanganku.
Kesaksian palsu
kegembiraanku.
Orang yang bersumpah
untuk menceraikan istrinya
ia berada di pinggir dosa
walau hanya sekali dan
walaupun ia benar. Sebab
barang siapa membiasakan
dengan kata – kata cerai,
isterinya menjadi haram
baginya. Kemudian ia akan
beranak cucu hingga hari
kiamat. jadi semua anak –
anak zina dan ia masuk
neraka hanya karena satu
kalimat, CERAI.
Wahai Muhammad,
umatmu ada yang suka
mengulur ulur shalat. Setiap
ia hendak berdiri untuk
shalat, aku bisikan padanya
waktu masih lama, kamu
masih sibuk, lalu ia
manundanya hingga ia
melaksanakan shalat di luar
waktu, maka shalat itu
dipukulkannya kemukanya.
Jika ia berhasil
mengalahkanku, aku
biarkan ia shalat. Namun
aku bisikkan ke telinganya
‘ lihat kiri dan kananmu’,
iapun menoleh. pada saat
iatu aku usap dengan
tanganku dan kucium
keningnya serta aku katakan
’ shalatmu tidak sah’
Bukankah kamu tahu
Muhammad, orang yang
banyak menoleh dalam
shalatnya akan dipukul.
Jika ia shalat sendirian, aku
suruh dia untuk bergegas.
ia pun shalat seperti ayam
yang mematuk beras.
jika ia berhasil
mengalahkanku dan ia
shalat berjamaah, aku ikat
lehernya dengan tali, hingga
ia mengangkat kepalanya
sebelum imam, atau
meletakkannya sebelum
imam.
Kamu tahu bahwa
melakukan itu batal
shalatnya dan wajahnya
akan dirubah menjadi
wajah keledai.
Jika ia berhasil
mengalahkanku, aku tiup
hidungnya hingga ia
menguap dalam shalat. Jika
ia tidak menutup mulutnya
ketika mnguap, syaithan
akan masuk ke
dalamdirinya, dan
membuatnya menjadi
bertambah serakah dan gila
dunia.
Dan iapun semakin taat
padaku.
Kebahagiaan apa untukmu,
sedang aku memerintahkan
orang miskin agar
meninggalkan shalat. aku
katakan padaknya, ‘kamu
tidak wajib shalat, shalat
hanya wajib untuk orang
yang berkecukupan dan
sehat. orang sakit dan
miskin tidak, jika
kehidupanmu telah berubah
baru kau shalat.’
Ia pun mati dalam
kekafiran. Jika ia mati sambil
meninggalkan shalat maka
Allah akan menemuinya
dalam kemurkaan.
Wahai Muhammad, jika aku
berdusta Allah akan
menjadikanku debu.
Wahai Muhammad, apakah
kau akan bergembira
dengan umatmu padahal
aku mengeluarkan
seperenam mereka dari
islam ?”
10 Hal Permintaan Iblis
kepada Allah SWT
“ Berapa hal yang kau pinta
dari Tuhanmu?”
“10 macam”
“Apa saja?”
“Aku minta agar Allah
membiarkanku berbagi
dalam harta dan anak
manusia, Allah
mengizinkan. ”
Allah berfirman,
“ Berbagilah dengan
manusia dalam harta dan
anak. dan janjikanlah
mereka, tidaklah janji setan
kecuali tipuan. ” (QS Al-
Isra :64)
“ Harta yang tidak
dizakatkan, aku makan
darinya. Aku juga makan
dari makanan haram dan
yang bercampur dengan
riba, aku juga makan dari
makanan yang tidak
dibacakan nama Allah.
Aku minta agar Allah
membiarkanku ikut
bersama dengan orang
yang berhubungan dengan
istrinya tanpa berlindung
dengan Allah, maka setan
ikut bersamanya dan anak
yang dilahirkan akan sangat
patuh kepada syaithan.
Aku minta agar bisa ikut
bersama dengan orang
yang menaiki kendaraan
bukan untuk tujuan yang
halal.
Aku minta agar Allah
menjadikan kamar mandi
sebagai rumahku.
Aku minta agar Allah
menjadikan pasar sebagai
masjidku.
Aku minta agar Allah
menjadikan syair sebagai
Quranku.
Aku minta agar Allah
menjadikan pemabuk
sebagai teman tidurku.
Aku minta agar Allah
memberikanku saudara,
maka Ia jadikan orang yang
membelanjakan hartanya
untuk maksiat sebagai
saudaraku. ”
Allah berfirman,
“ Orang -orang boros
adalah saudara – saudara
syaithan. ” (QS Al-Isra : 27).
“Wahai Muhammad, aku
minta agar Allah
membuatku bisa melihat
manusia sementara mereka
tidak bisa melihatku.
Dan aku minta agar Allah
memberiku kemampuan
untuk mengalir dalam aliran
darah manusia.
Allah menjawab, “silahkan”,
dan aku bangga dengan hal
itu hingga hari kiamat.
Sebagian besar manusia
bersamaku di hari kiamat. ”
Iblis berkata : “Wahai
muhammad, aku tak bisa
menyesatkan orang
sedikitpun, aku hanya bisa
membisikan dan
menggoda.
Jika aku bisa menyesatkan,
tak akan tersisa
seorangpun …!!!
Sebagaimana dirimu, kamu
tidak bisa memberi hidayah
sedikitpun, engkau hanya
rasul yang menyampaikan
amanah.
Jika kau bisa memberi
hidayah, tak akan ada
seorang kafir pun di muka
bumi ini. Kau hanya bisa
menjadi penyebab untuk
orang yang telah ditentukan
sengsara.
Orang yang bahagia adalah
orang yang telah ditulis
bahagia sejak di perut
ibunya. Dan orang yang
sengsara adalah orang
yang telah ditulis sengsara
semenjak dalam
kandungan ibunya.”
Rasulullah SAW lalu
membaca ayat :
“ Mereka akan terus
berselisih kecuali orang
yang dirahmati oleh Allah
SWT ” (QS Hud :118 - 119)
juga membaca,
“ Sesungguhnya ketentuan
Allah pasti berlaku” (QS Al-
Ahzab : 38)
Iblis lalu berkata:
“ Wahai Muhammad
Rasulullah, takdir telah
ditentukan dan pena takdir
telah kering. Maha Suci
Allah yang menjadikanmu
pemimpin para nabi dan
rasul, pemimpin penduduk
surga, dan yang telah
menjadikan aku pemimpin
mahluk mahluk celaka dan
pemimpin penduduk
neraka. aku si celaka yang
terusir, ini akhir yang ingin
aku sampaikan kepadamu.
dan aku tak berbohong. ”
Sampaikanlah risalah ini
kepada saudara-saudara
kita, agar mereka mengerti
dengan benar, apakah
tugas-tugas dari Iblis atau
Syaithan tsb. Sehingga kita
semua dapat mengetahui
dan dapat mencegahnya
dan tidak menuruti bisikan
dan godaan Iblis atau
Syaithan.
Mudah-mudahan dengan
demikian kita dapat setidak-
setidaknya membuat hidup
ini lebih nyaman dan
membuat tempat serta
lingkungan kita lebih aman

Saturday, November 6, 2010

Kisah Kelinci

0 tanggapan
Seekor kelinci sedang
duduk santai di tepi pantai,
Tiba tiba datang seekor
rubah jantan besar yang
hendak memangsanya,
Lalu kelinci itu berkata:
"Kalau memang kamu
berani, hayo kita berkelahi
di dalam lubang kelinci,
Yang kalah akan jadi
santapan yang menang,
dan saya yakin saya akan
menang. "Sang Rubah
jantan merasa tertantang,
"Di manapun jadi, Masa sih
kelinci bisa menang
melawan aku? "Merekapun
masuk ke dalam sarang
kelinci, Sepuluh menit
kemudian sang kelinci
keluarsambil
menggenggam Setangkai
paha rubah dan
melahapnya dengan
nikmat. Sang Kelinci
kembali bersantai, sambil
memakai kaca mata hitam
dan topi pantai tiba-tiba
datang seekor serigala
besar yang hendak
memangsanya, Lalu kelinci
berkata: "Kalau memang
kamu berani, hayo kita
berkelahi di dalam lubang
kelinci, yang kalah akan jadi
santapan yang menang,
dan saya yakin saya akan
menang. "Sang serigala
merasa tertantang,
"Dimanapun jadi, masa sih
kelinci bisa menang
melawan aku? "Merekapun
masuk ke dalam sarang
kelinci, lima belas menit
kemudian sang kelinci
keluar sambil
menggenggam setangkai
paha serigala dan
melahapnya dengan
nikmat. Sang kelinci kembali
bersantai, sambil
memasang payung pantai
dan merebahkan diri di atas
pasir, tiba-tiba datang
seekor beruang besar yang
hendak memangsanya.
Lalu kelinci berkata: "Kalau
memang kamu berani,
hayo kita berkelahi di dalam
lubang kelinci, yang kalah
akan jadi santapan yang
menang, dan saya yakin
saya akan menang. "Sang
Beruang merasa tertantang,
"Dimanapun jadi, masa sih
kelinci bisa menang
melawan aku? "Merekapun
masuk ke dalam sarang
kelinci, Tiga puluh menit
kemudian sang kelinci
keluar sambil
menggenggam setangkai
paha Beruang dan
melahapnya dengan
nikmat. Pohon kelapa
melambai lambai,
lembayung senja sudah
tiba, habis sudah waktu
bersantai, Sang Kelinci
melongok ke dalam lubang
kelinci, sambil melambai
"Hai, keluar, sudah sore,
besok kita teruskan!!
"Keluarlah seekor harimau
dari lubang itu, sangat
besar badannya. Sambil
menguap Harimau berkata,
"Kerja sama kita sukses hari
ini, kita makan kenyang dan
saya tidak perlu berlari
mengejar kencang."
The Winner selalu berfikir
mengenai kerja sama,
sementaraThe Looser selalu
berfikir bagaimana menjadi
tokoh yang paling berjaya.
Untuk membentuk ikatan
persahabatan dan
persaudaraan harus ada
kerendahan hati dan
keikhlasan bekerja sama:
(MESKIPUN) DENGAN
SESEORANG YANG
KELIHATANNYA TIDAK
LEBIH BAIK DARI KITA

Friday, October 1, 2010

Kata Motivasi

0 tanggapan
Hilangkanlah
keenggananmu untuk
berubah,
seolah engkau mengira
ada kebaikan
yang akan hilang dari
kesejatian dirimu.
Perubahan adalah
pengurangan bongkah
dan
keping marmer yang tak
tampak seperti gajah,
agar yang kemudian
tertinggal adalah
sebuah patung gajah yang
gagah berkilau.
Bagaimana mungkin
engkau akan mencapai
bentuk terindah dari
kesejatian penciptaanmu,
jika engkau menolak
membarukan dirimu?

Orang yang berjalan kaki, berharap bisa sebahagia orang yang naik motor. Yang naik motor ingin sebahagia orang yang kaya raya. Dan yang kaya raya, ingin sebahagia seorang fakir miskin yang hidup damai dalam keluarga sederhana yang penyayang. ORANG YANG MENCARI KEBAHAGIAAN di LUAR DIRINYA SENDIRI, AKAN SELALU MENEMUKAN KEBAHAGIAAN SEBAGAI MILIK ORANG LAIN.

Tuesday, September 7, 2010

Alam Bawah Sadar

0 tanggapan
Pikiran tak hanya terkait
pembagian otak secara
fungsional , tapi juga
pembagian berdasarkan
aspek kesadarannya.
Umumnya kita hanya
memanfaatkan pikiran
sadarnya yang memiliki
kekuatan hanya 12 persen
dari keseluruhan kekuatan
pikiran. Pikiran sadar inilah
yang biasa kita maksud
ketika menyebut sedang
menggunakan otaknya.
Sedang yang 88% lainya
merupakan kekuatan
bawah sadar yang secara
umum muncul dalam
bentuk perasaan.
Di perbatasan pikiran
sadar dan bawah sadar
ada filterrr yang disebut
Reticular Activating
System (RAS). Filter ini
sangat dituhkan untuk
melindungi kita dari
informasi yang tidak
diperlukan maupun untuk
pintu keluar/masuk untuk
menyimpan dan
menghapus rekaman
informasi di bawah sadar.
Kapasitas pikiran bawah
sadar atau perasaan yang
88% bersarnya ini sering
tak dimaksimalkan dengan
baik. Kebanyakan dari kita
terpaku dengan pikiran
sadar yang kapasitanya
hanya 12%. Selama ini,
karena keterbatasan
informasi, bawah sadar
sering keliru difungsikan-
nya, karena dibiarkan pasif
hanya untuk menampung
rekaman memori,
kebiasaan, nilai-nilai sosial
dan doktrin yang
terakumulasi sejak kecil
lewat proses pendidikan
dan pengajaran yang
selama ini kita terima. Jadi
berhati-hatilah kepada
para pembaca ketika anda
menakuti anak anda
dengan hantu yang
bergentayangan di dalam
kegelapan. Anak anda
yang pada awalnya, tidak
punya konsep hantu dan
ketakutan tiba-tiba
berubah menjadu takut
gelap karena khawatir
akan menemui hantu di
dalam kegelapan.
Informasi “gelap yang
menakutkan karena ada
hantu”itu karena secara
otomatis tersimpan dalam
pikiran bawah sadar,
sehingga sampai dewasa
pun ia akan takut pada
kegelapan. Lalu muncul
pertanyaan bagaimana
cara kita untuk
mengefektifkan kekuatan
alam bawah sadar. Untuk
melakukannya anda harus
sering berada pada posisi
alfa, dimana pada posisi
anda merasa nyaman,
rileks, santai dsb.
Secara rinci gelombak
otak alfa dapat dilihat pada
bagan dibawah ini.
Alpha 8 – 13.9 Hz -
Khusyu, relaksasi,
mediatif, focus-alerness,
superlearning, akses
nuran bawah sadar.
Ikhlas, nyaman, tenang,
santai, istirahat, puas,
segar, bahagia, dsb
Alfa merupakan
gelombang otak yang
sangat mempengaruhi
kekuatan bawah sadar
kita. Orang yang sedang
rileks, melamun, atau
berkhayal gelombang
otaknya berada dalam
frekuensi ini. Kondisi ini
merupakan pintu masuk
atau akses ke perasaan
bawah sadar. Sehingga
otak akan bekerja lebih
optimal. Tanpa
gelombang otak ini,
jangan bermimpi bisa
masuk ke perasaan
bawah sadar. Anak-anak,
balita gelombang otaknya
selalu dalam keadaan alfa.
Itu sebabnya mereka
mampu menyerap
informasi secara capat.
Dalam kondisi ini, otak
memproduksi hormon
seotonin dan endorfin
yang menyebabkan
seseorang merasakan
nyaman, tenang, bahagia.
Hormon ini membuat
imunitas tubuh
meningkat, pembuluh
darah terbuka lebar, detak
jantung stabil, dan
kapasitas indra kita akan
meningkat.selama anda
dalam keadaan seperti ini
maka lama kelamaan
kekuatan bawah sadar
anda akan muncul dengan
sendirinya.

Monday, September 6, 2010

Kisah Nyata Pemuda Muslim Menuntut Ilmu di Amerika

0 tanggapan
Ada seorang pemuda arab yang baru saja menyelesaikan bangku kuliahnya di Amerika. Pemuda ini adalah salah seorang yang diberi nikmat oleh Allah berupa pendidikan agama Islam bahkan ia mampu mendalaminya. Selain belajar, ia juga seorang juru dakwah Islam. Ketika berada di Amerika, ia berkenalan dengan salah seorang Nasrani. Hubungan mereka semakin akrab, dengan harapan semoga Allahn SWT memberinya
hidayah masuk Islam. Pada suatu hari mereka berdua berjalan-jalan di sebuah perkampungan di Amerika dan melintas di dekat sebuah gereja yang terdapat di kampung tersebut. Temannya itu meminta agar ia turut masuk ke dalam gereja. Semula ia berkeberatan. Namun karena ia terus mendesak akhirnya pemuda itupun
memenuhi permintaannya lalu ikut masuk ke dalam gereja dan duduk di salah satu bangku dengan hening, sebagaimana kebiasaan mereka. Ketika pendeta masuk, mereka serentak berdiri untuk memberikan penghor-matan lantas kembali duduk. Di saat itu si pendeta agak terbelalak ketika melihat kepada para hadirin dan berkata, "Di tengah kita ada seorang muslim. Aku harap ia keluar dari sini."Pemuda arab itu tidak
bergeming dari tempatnya. Pendeta tersebut mengucapkan perkataan itu berkali-kali, namun ia tetap tidak
bergeming dari tempatnya. Hingga akhirnya pendeta itu berkata, "Aku minta ia keluar dari sini dan aku menjamin keselamatannya." Barulah pemuda ini beranjak keluar. Di ambang pintu ia bertanya kepada sang
pendeta, "Bagaimana anda tahu bahwa saya seorang muslim." Pendeta itu menjawab, "Dari tanda yang terdapat di wajahmu." Kemudian ia beranjak hendak keluar. Namun sang pendeta ingin memanfaatkan keberadaan pemuda ini, yaitu dengan mengajukan beberapa pertanyaan, tujuannya untuk memojokkan pemuda tersebut dan sekaligus mengokohkan markasnya. Pemuda muslim itupun menerima tantangan debat tersebut. Sang pendeta berkata, "Aku akan mengajukan kepada anda 22 pertanyaan dan anda harus menjawabnya dengan tepat. Si pemuda tersenyum dan berkata, "Silahkan!"

Sang pendeta pun mulai bertanya, "Sebutkan satu yang tiada duanya, dua yang tiada tiganya, tiga yang tiada empatnya, empat yang tiada limanya, lima yang tiada enamnya, enam yang tiada tujuhnya, tujuh yang tiada delapannya, delapan yang tiada sembilannya, sembilan yang tiada sepuluhnya, sesuatu yang tidak lebih dari sepuluh, sebelas yang tiada dua belasnya, dua belas yang tiada tiga belasnya, tiga belas yang tiada empat belasnya. Sebutkan sesuatu yang dapat bernafas namun tidak mempunyai ruh!
Apa yang dimaksud dengan kuburan berjalan membawa isinya?
Siapakah yang berdusta namun masuk ke dalam surga?
Sebutkan sesuatu yang diciptakan Allah namun Dia tidak menyukainya?
Sebutkan sesuatu yang diciptakan Allah dengan tanpa ayah dan ibu!
Siapakah yang tercipta dari api, siapakah yang diadzab dengan api dan siapakah yang terpelihara dari api?
Siapakah yang tercipta dari batu, siapakah yang diadzab dengan batu dan siapakah yang terpelihara dari batu?
Sebutkan sesuatu yang diciptakan
Allah dan dianggap besar!
Pohon apakah yang
mempunyai 12 ranting,
setiap ranting mempunyai
30 daun, setiap daun
mempunyai 5 buah, 3 di
bawah naungan dan dua
di bawah sinaran
matahari?"
Mendengar pertanyaan
tersebut pemuda itu
tersenyum dengan
senyuman mengandung
keyakinan kepada Allah.
Setelah membaca
basmalah ia berkata,
-Satu yang tiada duanya
ialah Allah SWT.
-Dua yang tiada tiganya
ialah malam dan siang.
Allah SWT berfirman,
"Dan Kami jadikan malam
dan siang sebagai dua
tanda (kebesaran
kami)." (Al-Isra': 12).
-Tiga yang tiada
empatnya adalah
kekhilafan yang dilakukan
Nabi Musa ketika Khidir
menenggelamkan
sampan, membunuh
seorang anak kecil dan
ketika menegakkan
kembali dinding yang
hampir roboh.
-Empat yang tiada
limanya adalah Taurat,
Injil, Zabur dan al-Qur'an.
-Lima yang tiada
enamnya ialah shalat lima
waktu.
-Enam yang tiada
tujuhnya ialah jumlah hari
ketika Allah SWT
menciptakan makhluk.
-Tujuh yang tiada
delapannya ialah langit
yang tujuh lapis. Allah
SWT berfirman, "Yang
telah menciptakan tujuh
langit berlapis-lapis. Kamu
sekali-kali tidak melihat
pada ciptaan Rabb Yang
Maha Pemurah sesuatu
yang tidak seimbang." (Al-
Mulk: 3).
-Delapan yang tiada
sembilannya ialah malaikat
pemikul Arsy ar-Rahman.
Allah SWT berfirman,
"Dan malaikat-malaikat
berada di penjuru-penjuru
langit. Dan pada hari itu
delapan orang malaikat
men-junjung 'Arsy
Rabbmu di atas (kepala)
mereka." (Al-Haqah: 17).
-Sembilan yang tiada
sepuluhnya adalah
mu'jizat yang diberikan
kepada Nabi Musa yaitu:
tongkat, tangan yang
bercahaya, angin topan,
musim paceklik, katak,
darah, kutu dan belalang.*
-Sesuatu yang tidak lebih
dari sepuluh ialah
kebaikan. Allah SWT
berfirman, "Barangsiapa
yang berbuat kebaikan
maka untuknya sepuluh
kali lipat." (Al-An'am: 160).
-Sebelas yang tiada dua
belasnya ialah jumlah
saudara-saudara Nabi
Yusuf .
-Dua belas yang tiada tiga
belasnya ialah mu'jizat
Nabi Musa yang terdapat
dalam firman Allah,
"Dan (ingatlah) ketika Musa
memohon air untuk
kaumnya, lalu Kami
berfirman, 'Pukullah batu
itu dengan tongkatmu.'
Lalu memancarlah
daripadanya dua belas
mata air." (Al-Baqarah:
60).
-Tiga belas yang tiada
empat belasnya ialah
jumlah saudara Nabi
Yusuf ditambah dengan
ayah dan ibunya.
-Adapun sesuatu yang
bernafas namun tidak
mempunyai ruh adalah
waktu Shubuh. Allah SWT
ber-firman, "Dan waktu
subuh apabila fajarnya
mulai menyingsing." (At-
Takwir: 18).
-Kuburan yang
membawa isinya adalah
ikan yang menelan Nabi
Yunus AS.
-Mereka yang berdusta
namun masuk ke dalam
surga adalah saudara-
saudara Nabi Yusuf , yakni
ketika mereka berkata
kepada ayahnya, "Wahai
ayah kami, sesungguhnya
kami pergi berlomba-
lomba dan kami
tinggalkan Yusuf di dekat
barang-barang kami, lalu
dia dimakan serigala."
Setelah kedustaan
terungkap, Yusuf berkata
kepada mereka, " tak ada
cercaaan terhadap kalian."
Dan ayah mereka Ya'qub
berkata, "Aku akan
memohonkan ampun
bagimu kepada Rabbku.
Sesungguhnya Dia-lah
Yang Maha Pengampun
lagi Maha
Penyayang." (Yusuf:98)
-Sesuatu yang diciptakan
Allah namun tidak Dia
sukai adalah suara keledai.
Allah SWT berfirman,
"Sesungguhnya sejelek-
jelek suara adalah suara
keledai." (Luqman: 19).
-Makhluk yang diciptakan
Allah tanpa bapak dan ibu
adalah Nabi Adam,
malaikat, unta Nabi Shalih
dan kambing Nabi
Ibrahim.
-Makhluk yang diciptakan
dari api adalah Iblis, yang
diadzab dengan api ialah
Abu Jahal dan yang
terpelihara dari api adalah
Nabi Ibrahim. Allah SWT
berfirman, "Wahai api
dinginlah dan selamatkan
Ibrahim." (Al-Anbiya': 69).
-Makhluk yang terbuat
dari batu adalah unta Nabi
Shalih, yang diadzab
dengan batu adalah
tentara bergajah dan yang
terpelihara dari batu
adalah Ash-habul Kahfi
(penghuni gua).
-Sesuatu yang diciptakan
Allah dan dianggap
perkara besar adalah tipu
daya wanita, sebagaimana
firman Allah SWT?
"Sesungguhnya tipu daya
kaum wanita itu sangatlah
besar." (Yusuf: 28).
-Adapun pohon yang
memiliki 12 ranting setiap
ranting mempunyai 30
daun, setiap daun
mempunyai 5 buah, 3 di
bawah teduhan dan dua
di bawah sinaran matahari
maknanya: Pohon adalah
tahun, ranting adalah
bulan, daun adalah hari
dan buahnya adalah shalat
yang lima waktu, tiga
dikerjakan di malam hari
dan dua di siang hari.
Pendeta dan para hadirin
merasa takjub mende-
ngar jawaban pemuda
muslim tersebut.
Kemudian ia pamit dan
beranjak hendak pergi.
Namun ia mengurungkan
niatnya dan meminta
kepada pendeta agar
menjawab satu
pertanyaan saja.
Permintaan ini disetujui
oleh sang pendeta.
Pemuda ini berkata,
"Apakah kunci surga itu?"
mendengar pertanyaan itu
lidah sang pendeta
menjadi kelu, hatinya
diselimuti keraguan dan
rona wajahnya pun
berubah. Ia berusaha
menyembunyikan
kekhawatirannya, namun
hasilnya nihil. Orang-
orang yang hadir di gereja
itu terus mendesaknya
agar menjawab
pertanyaan tersebut,
namun ia berusaha
mengelak.
Mereka berkata, "Anda
telah melontarkan 22
pertanyaan kepadanya
dan semuanya ia jawab,
sementara ia hanya
memberimu satu
pertanyaan namun anda
tidak mampu
menjawabnya!"
Pendeta tersebut berkata,
"Sungguh aku
mengetahui jawaban dari
pertanyaan tersebut,
namun aku takut kalian
marah." Mereka
menjawab, "Kami akan
jamin keselamatan anda."
Sang pendeta pun
berkata, "Jawabannya
ialah: Asyhadu an La Ilaha
Illallah wa Wa asyhadu
anna Muhammadar
Rasulullah."
Lantas sang pendeta dan
orang-orang yang hadir di
gereja itu memeluk
agama Islam. Sungguh
Allah telah
menganugrahkan
kebaikan dan menjaga
mereka dengan Islam
melalui tangan seorang
pemuda muslim yang
bertakwa.

Sunday, September 5, 2010

Berpikir di luar kotak

0 tanggapan
Apa yang di maksud
dengan berfikir di luar
kotak? Mungkin kita perlu
mendefinisikan dulu apa
yang di maksud dengan
berfikir di dalam kotak.
Yang di maksud dengan
berfikir di dalam kotak
adalah kita selalu berfikir
dengan berpijakan kepada
kebiasaan. apa yang
sudah biasa di lakukan
oleh orang lain, termasuk
di dalamnya hal – hal
yang sudah bisa dan biasa
kita lakukan atau yang
mudah kita lakukan.
Berpikir di dalam kotak
juga berarti bagaimana
kita berfikir dalam zona
nyaman kita , tentu saja
berfikir di luar kotak adalah
kebalikanya, Yaitu cara
berfikir kita dengan
melihat hal-hal yang tidak
biasa, hal-hal yang aneh di
luar kemampuan kita,
tidak biasa dilakukan oleh
orang lain, tidak biasa
dilakukan oleh diri kita,
termasuk tidak biasa
dilakukan oleh kelompok
kita, bahkan tidak ada
orang yang pernah
melakukanya.
Berfikir di luar kotak
memang melawan
kecenderungan manusia
yang ingin selalu nyaman,
ingin berada di zona
nyaman atau status quo,
namun masalahnya jika
kita hanya berfikir dengan
cara-cara yang biasa,
maka haslinyapun akan
biasa.
Jika kita ingin
mendapatkan sesuatu
yang berbeda, maka
kitapuun harus berfikir
dengan cara yang
berbeda. Memang dengan
hanya berfikir di dalam
kotak saja anda masih
tetap bisa bergerak,
perusahaan anda masih
bisa terus berjalan,
namun kondisi anda
maupun kondisi
perusahaan anda akan
stagnan, artinya berjalan
ditempat, atau sekedar
hanya bertahan, kalaupun
ada peningkatan,
peningkatan itu hanya
terjadi secara linear atau
lambat. Mungkin kita tidak
asing dengan peningkatan
5 atau 10 % bahkan
kurang dalam setahun.
bagi seorang pemikir
revolusioner, jika kita ingin
menggandakan hasil kita,
kita harus berfikir di luar
kotak dimana kita tidak lagi
berharap bahwa
peningkatan itu hanya 5 %
atau 10 % dalam setahun,
kita ingin peningkatan itu
berkali lipat, bahkan bukan
hanya dalam setahun tapi
kurang dari setahun.
Misalnya kita ingin
pendapatan kita berkali
lipat hanya dalam waktu 6
bulan.
Berfikir di dalam kotak itu
justru dapat
membahayakan diri kita,
mungkin kita
menganggap bahwa kita
sudah cukup berfikir
dalam kotak saja,
masalahnya beban akan
terus bertambah,
persaingan akan semakin
ketat, jika kita hanya
berfikir didalam kotak
sementara orang lain
berfikir di luar kotak,
dengan ide-ide baru yang
inovatif, ide-ide baru yang
terobosan, maka kita akan
kalah, kita akan
tenggelam. Oleh karena
itu kita perlu berfikir di luar
kotak sehingga kita
mampu bersaing dengan
orang lain.
Cobalah tengok keluar,
cobalah tengok di toko,
cobalah tengok di internet
produk-produk baru terus
bermunculan.
Kita lihat seperti
handphone, mungkin
produknya tetap berupa
hangphone atau alat
komunikasi, namun dapat
kita lihat fitur yang inovatif
yang hadir di dalam
handphone yang baru,
handphone lama sudah
mulai ketinggalan dan
harganyapun akan turun
drastis. Jika kita hanya
mengandalkan
handphone gaya lama,
jelas perusahaan
handphone akan bankrut
dengan segera.
Apapun bisnis kita,
persaingan itu tidak akan
pernah diam, perubahan
tidak akan pernah
berhenti, kita harus tetap
terus menerus
menemukan ide-ide
terobosan supaya kita
terus berada di depan.
berhubungan dengan
masalah waktu, berfikir di
luar kotak adalah kita
mencari cara-cara baru,
bagaimana kita
meningkatkan
produktivitas diri kita.
Bukan hanya meningkat 5
% atau 10 % saja tetapi
bagaimana cara kita
melipatgandakanya. Jika
anda masih mengatakan
“ Ah itu tidak mungkin!”.
Artinya anda masih
berfikir di dalam kotak, kita
harus berani berfikir di
luar kotak, karena jika kita
sudah berani berfikir di
luar kotak, maka peluang
– peluang terobosan akan
muncul di hadapan kita.
Jika kita membatasi pikiran
kita, maka semua ide-ide
hebat tersebut diatas tidak
akan pernah muncul dan
datang kepada kita.
Kita memerlukan berani,
berani yang bagaimana?
1. Kita harus berani melawan
keraguan, baik itu
keraguan yang datang
dari kita sendiri, maupun
keraguan itu dari orang-
orang di sekitar kita. Setiap
ide yang baru, setiap ide
yang aneh, pasti akan
mendapatkan penolakan
dari berbagai pihak.
Namun anda harus tetap
berani, seaneh apapun ide
tersebut, bahkan ide anda
dianggap ide gila anda
harus tetap berani
melaksanakan ide-ide
tersebut, jika tidak maka
anda tidak akan pernah
bisa berfikir di luar kotak.
2. Berani mengambil resiko.
Jika anda menghasilkan
ide-ide baru, gagasan
baru untuk meningkatkan
produktivitas anda, maka
saya katakan bahwa ide
tersebut besar
kemungkinan untuk tidak
berhasil alias gagal. Tidak
ada jaminan keberhasilan,
karena melakukan sesuatu
yang baru tingkat
kegagalanya lebih tinggi
daripada melakukan
sesuatu yang sudah biasa.
Karena resikonya besar
maka di perlukan suatu
keberanian. Suatu
keberanian mengambil
resiko. Yang jadi
pertanyaan adalah kenapa
kita mengambil resiko-
resiko itu ?”.Jawabnya
adalah karena di balik
resiko tersebut ada
sesuatu peluang yang
jauh lebih besar. Ingatlah
hukum peluang dan
resiko, “Semakin besar
resiko yang kita ambil,
semakin besar pula
peluang yang akan kita
dapatkan. ” Jika kita tidak
berani mengambil resiko –
resiko yang besar dan
kita hanya mengambil
resiko-resiko yang kecil,
maka apa yang akan kita
dapatkan akan kecil pula.
Maka wajarlah jika apa
yang akan anda raih tetap
stagnan atau mengalami
peningkatan secara linier
dan lambat.
Jika anda ingin
menggandakan
peningkatan anda, maka
anda harus berani berfikir
di luar kotak, berani
melawan keraguan, berani
mengambil resiko. berfikir
di luar kotaklah yang
memungkinkan kita
mendapatkan cara-car
baru, cara-cara yang
inovatif, cara-cara
terobosan, cara-car yang
lebih cepat,cara-cara yang
tidak biasa.
cara-cara seperti ini hanya
akan kita dapatkan jika
mau berfikir di luar kotak.
memang cara-cara yang
akan kita dapatkan jika kita
berfikir di luar kotak adalah
cara yang tidak biasa, cara
yang berbeda. Justru
disitulah peluangnya.
Jika anda melakukan cara-
cara yang biasa, maka
hasilnyapun akan biasa,
jika anda melalui jalan
yang sama, melalui mobil
yang sama, malalui
kecepatan yang sama
maka waktu yang anda
perlukan untuk mencapai
tujuan anda akan sama
pula.Namun sekali anda
berubah, cara anda
mengendarai mobil
misalnya kecepatan andas
di tambah, atau jalan yang
anda tempuh berbeda,
atau mobil yang anda
gunakan berbeda, maka
hasilnya akan berbeda
pula. Begitu juga dengan
pekerjan-pekerjaan lain,
jika anda ingin
menghasilkan yang
berbeda, maka anda
harus melakukan sesuatu
yang berbeda. Semakin
berbeda apa yang anda
lakukan, maka semakin
besar pula peluang yang
akan anda dapatkan.
Dengan berfikir di luar
kotak, kita bebas berfikir,
kita akan bebas dari cara
lama, kita akan bebas dari
tradisi, kita akan bebas
dari kebiasaan, kita akan
bebas dari status quo, dan
kita akan terbebas dari
zona nyaman.
Semoga bermanfaat …

Kegagalan Jendela Keberhasilan

0 tanggapan
Pada kebanyakan orang,
makna kegagalan begitu
buruk bahkan bisa
menjadi momok
penghancur harapan. Kita
harus yakin, setiap situasi
apapun pasti ada faktor
keberuntungan. Termasuk
ketika kita sedang
mengalami kegagalan.
Yang menjadi alasan
mengapa orang tidak
menikmati kegagalan
adalah tertundanya waktu
mereka untuk mencapai
apa yang diinginkan/
dicita-citakan. Sebagian
orang mengisi kegagalan
dengan keterpurukan,
kesedihan atau yang lebih
parah menyalahkan
dirinya sendiri sebagai
pemicu/penyebab adanya
kegagalan tersebut.
Tidaklah patut untuk ditiru.
Tetapi, ada sebagian
orang mengisi
kegagalannya sebagai
ajang introspeksi diri,
mencoba lebih baik lagi
untuk kedepannya dengan
pengalaman kegagalan
yang pernah dirasai. Dan
yang paling hebat, mereka
bisa menjadikan situasi ini
sebagai penyemangat
dalam melanjutkan
perjalanan menuju cita-
cita, bukan sebagai
pemutus asa. Itulah pola
orang sukses.
Tidak ada orang sukses
yang tidak mengalami
kegagalan. Berarti
kegagalan merupakan
jendela kesuksesan. Disaat
semua pintu tertutup,
janganlah dulu untuk
berdiam diri, menyerah
dan terpuruk. Lihatlah,
masih ada jendela yang
bisa mengeluarkan kita
dari sana.
Kesimpulannya, kegagalan
bukanlah penghenti cita-
cita, pemutus asa dan
penghancur mimpi. Jika
kita bersikap terbuka, bisa
jadi kita malah bersyukur
karena mengalami
kegagalan. Ingat, tidak ada
orang sukses yang tidak
mengalami kegagalan dan
ingatlah pula jika Allah
SWT selalu bersama kita

Sunday, August 29, 2010

B. J. Habibi

0 tanggapan
Presiden ketiga Republik
Indonesia, Bacharuddin Jusuf
Habibie lahir di Pare-Pare,
Sulawesi Selatan, pada 25
Juni 1936. Beliau merupakan
anak keempat dari delapan
bersaudara, pasangan Alwi
Abdul Jalil Habibie dan RA.
Tuti Marini Puspowardojo.
Habibie yang menikah dengan
Hasri Ainun Habibie pada
tanggal 12 Mei 1962 ini
dikaruniai dua orang putra
yaitu Ilham Akbar dan Thareq
Kemal.
Masa kecil Habibie dilalui
bersama saudara-
saudaranya di Pare-Pare,
Sulawesi Selatan. Sifat tegas
berpegang pada prinsip telah
ditunjukkan Habibie sejak
kanak-kanak. Habibie yang
punya kegemaran
menunggang kuda ini, harus
kehilangan bapaknya yang
meninggal dunia pada 3
September 1950 karena
terkena serangan jantung.
Tak lama setelah bapaknya
meninggal, Habibie pindah ke
Bandung untuk menuntut ilmu
di Gouvernments Middlebare
School. Di SMA, beliau mulai
tampak menonjol
prestasinya, terutama dalam
pelajaran-pelajaran eksakta.
Habibie menjadi sosok
favorit di sekolahnya.
Setelah tamat SMA di
bandung tahun 1954, beliau
masuk Universitas Indonesia
di Bandung (Sekarang ITB).
Beliau mendapat gelar
Diploma dari Technische
Hochschule, Jerman tahun
1960 yang kemudian
mendapatkan gelar Doktor
dari tempat yang sama tahun
1965. Habibie menikah tahun
1962, dan dikaruniai dua
orang anak. Tahun 1967,
menjadi Profesor kehormatan
( Guru Besar) pada Institut
Teknologi Bandung.
Langkah-langkah Habibie
banyak dikagumi, penuh
kontroversi, banyak
pengagum namun tak sedikit
pula yang tak sependapat
dengannya. Setiap kali,
peraih penghargaan
bergengsi Theodore van
Karman Award, itu kembali
dari “habitat”-nya Jerman,
beliau selalu menjadi berita.
Habibie hanya setahun kuliah
di ITB Bandung, 10 tahun
kuliah hingga meraih gelar
doktor konstruksi pesawat
terbang di Jerman dengan
predikat Summa Cum laude.
Lalu bekerja di industri
pesawat terbang terkemuka
MBB Gmbh Jerman, sebelum
memenuhi panggilan Presiden
Soeharto untuk kembali ke
Indonesia.
Di Indonesia, Habibie 20
tahun menjabat Menteri
Negara Ristek/Kepala BPPT,
memimpin 10 perusahaan
BUMN Industri Strategis,
dipilih MPR menjadi Wakil
Presiden RI, dan disumpah
oleh Ketua Mahkamah Agung
menjadi Presiden RI
menggantikan Soeharto.
Soeharto menyerahkan
jabatan presiden itu kepada
Habibie berdasarkan Pasal 8
UUD 1945. Sampai akhirnya
Habibie dipaksa pula lengser
akibat refrendum Timor
Timur yang memilih merdeka.
Pidato
Pertanggungjawabannya
ditolak MPR RI. Beliau pun
kembali menjadi warga
negara biasa, kembali pula
hijrah bermukim ke Jerman.
Sebagian Karya beliau dalam
menghitung dan mendesain
beberapa proyek pembuatan
pesawat terbang :
* VTOL ( Vertical Take Off &
Landing ) Pesawat Angkut
DO-31.
* Pesawat Angkut Militer
TRANSALL C-130.
* Hansa Jet 320 ( Pesawat
Eksekutif ).
* Airbus A-300 ( untuk 300
penumpang )
* CN – 235
* N-250
* dan secara tidak langsung
turut berpartisipasi dalam
menghitung dan mendesain:
· Helikopter BO-105.
· Multi Role Combat Aircraft
(MRCA).
· Beberapa proyek rudal dan
satelit.
Sebagian Tanda Jasa/
Kehormatannya :
* 1976 – 1998 Direktur
Utama PT. Industri Pesawat
Terbang Nusantara/ IPTN.
* 1978 – 1998 Menteri
Negara Riset dan Teknologi
Republik Indonesia.
* Ketua Badan Pengkajian
dan Penerapan Teknologi /
BPPT
* 1978 – 1998 Direktur
Utama PT. PAL Indonesia
(Persero).
* 1978 – 1998 Ketua Otorita
Pengembangan Daerah
Industri Pulau Batam/ Opdip
Batam.
* 1980 – 1998 Ketua Tim
Pengembangan Industri
Pertahanan Keamanan
(Keppres No. 40, 1980)
* 1983 – 1998 Direktur
Utama, PT Pindad (Persero).
* 1988 – 1998 Wakil Ketua
Dewan Pembina Industri
Strategis.
* 1989 – 1998 Ketua Badan
Pengelola Industri Strategis/
BPIS.
* 1990 – 1998 Ketua Ikatan
Cendekiawan Muslim se-
lndonesia/lCMI.
* 1993 Koordinator
Presidium Harian, Dewan
Pembina Golkar.
* 10 Maret – 20 Mei 1998
Wakil Presiden Republik
Indonesia
* 21 Mei 1998 – Oktober
1999 Presiden Republik
Indonesia

Saturday, August 28, 2010

Biografi Abdurrahman bin 'Auf

0 tanggapan
Dilahirkan pada tahun 44 sebelum Hijrah. Nama lengkapnya Abdurrahman bin ‘Auf bin Abdu ‘Auf bin Abdul Harits. Biasa dipanggil Abu Muhammad. Pada masa jahiliyah bernama Abdul Ka’bah. Kemudian Rasulullah mengantinya dengan Abdurrahman.

Mengenai pribadinya; wajahnya tampan, kulitnya sawo matang, kulitnya tipis, telapak tangganya besar begitu juga jari-jarinya. Mengenai keislamannya, beliau masuk Islam atas bimbingan Abu Bakar. Beliau termasuk delapan orang yang masuk Islam pada awal-awal kelahiran Islam. Disebutkan bahwa beliautermasuk 10 orang yang dijanjikan masuk surga.

Pada waktu Rasulullah perintahkan umat Islam berhijrah ke Habsyah (Ethopia), beliau ikut berhijrah yang pertama dan kedua bersama-sama umat Islam yang lain. Begitu juga waktu hijrah ke Madinah, beliau juga ikut berhijrah. Selama hidupnya, beliau ikut dalam semua peperangan, termasuk perang Badr.

Beliau dikenal banyak berderma dan peduli terhadap orangorang miskin, orang jompo. Bahkan sebelum wafatnya, beliau pernah berwasiat kepada ahli warisnya untuk memberikan hadiah empat ratus dirham bagi ikut perang Badr. Diantara orang yang mengambil hadiah itu adalah Utsman bin ‘Affan meskipun dirinya sudah kaya. Pada waktu mengambil hadiah itu Utsman berkata bahwa hartanya itu adalah halal untuk dimakan dan keberkahan di dalamnya. Begitu juga beliau berwasiat sebelum wafatnya untuk mendermakan seribu kuda perang dan lima puluh ribu dinar untuk kepentingan syiar Islam.

Selama ikut perang Uhud, beliau terkena dua puluh satu luka di badannya, gigi depannya rontok hingga terkadang berhati-hati kalau bicara. Salah satu betisnya juga terluka berat hingga jalannya agak pincang.

Mengenai pribadinya, Rasulullah bersabda; “Abdurrahman bin ‘Auf adalah orang yang dipercaya di bumi dan di langit.”(HR. al-Harist bin Abu Osamah). Selepas wafatnya Rasulullah, para sahabat bermusyawarah mengenai siapa penganti pimpinan umat Islam. Ketika itu Umar bin Khottob meminta beliau untuk ikut dalam musyawarah yang terdiri dari enam orang berpengaruh. Umar pun rela seandainya beliau terpilih. Dalam musyawarah itu dibahas siapa diantara enam orang ini yang kelak terpilih mengantikan kepemimpinan umat Islam. Beliau mengundurkan diri dari pencalonan untuk menjadi kholifah. Beliau justru menunjuk Utsman bin ‘Affan.

Suatu saat beliau diberi makanan padahal dirinya sedang berpuasa. Beliau berkata; “Mush’ab bin ‘Umair sudah terbunuh dan dia lebih baik dari saya. Padahal dia hanya dikafai dengan burdah(kain pendek saja), jika kepalanya ditutup dengan burdah itu, kakinya kelihatan. Begitu juga jika kakinya ditutup maka kepalanya kelihatan. Setelah itu kita banyak diberi kemudahan padahal dia tidak. Kami takut bahwa kebaikan yang ada pada kita akan musnah dari kita.” Setelah itu beliau menanggis hingga meninggalkan makanan itu.

Aisyah ingin agar beliau dapat dikuburkan di dekat Rasulullah, Abu Bakar dan Umar. Beliau menolak tawaran itu karena merasa malu untuk disandingkan dengan mereka.

Selama bersama Rasulullah beliau telah meriwayatkan kurang lebih 65 hadits. Diantara hadits itu; Rasulullah bersabda; “Allah dan para malaikat berdoa bagi orang-orang yang sholat di shof pertama (datang lebih dahulu)”(HR.Ibn Majjah)

sebelum wafatnya beliau meninggalkan harta yang melimpah; ada emas yang dipotong dengan kampak, ribuan onta, ratusan kuda dan tiga ribu kambing yang dipelihara di kawasan Baqi’.

Beliau wafat pada tahun 32 Hijriah dengan meninggalkan empat istri. Dikuburkan di dekat kuburan Utsman bin Madh’un. Dulu keduanya agar keduanya dikuburkan berdekatan satu sama lainnya.

Biografi Coulomb

0 tanggapan
Charles-Augustin de Coulomb yang lahir tahun 1736 adalah seorang ilmuwan Perancis yang diabadikan namanya untuk satuan listrik untuk menghormati penelitian penting yang telah dilakukan oleh ilmuwan ini. Coulomb berasal dari keluarga bangsawan yang berpengaruh hingga pendidikannya terjamin. Ia berbakat besar dalam bidang matematika dan belajar teknik untuk menjadi Korps Ahli Teknik Kerajaan. Setelah bertugas di Martinique selama beberapa tahun, ia kembali ke Paris dan di tahun 1779 terpilih menjadi anggota Akademi Ilmiah di tahun 1781. Dia meninggal tahun 1806.

Pada waktu Revolusi Perancis pecah, ia terpaksa meninggalkan Paris tinggal di Blois dengan sahabatnya yang juga ilmuwan, Jean-Charles de Borda (1733-1799). Ia meneruskan berbagai percobaannya dan akhirnya diangkat menjadi inspektur pendidikan di tahun 1802. Percobaan awal Coulomb meliputi tekanan yang bisa memecahkan suatu benda (1773) dan ini adalah awal ilmu modern tentang kekuatan benda-benda. Karyanya di bidang listrik dan magnet yang membuatnya begitu terkenal, baru diterbitkan dalam serangkaian makalah antara tahun 1785 dan 1789.

Melakukan percobaan dengan magnet kompas, ia langsung melihat bahwa gesekan pada sumbu jarum menyebabkan kesalahan. Ia membuat kompas dengan jarum tergantung pada benang lembut. Dan ia menarik kesimpulan; besarnya puntiran pada benang haruslah sama dengan kekuatan yang mengenai jarum dari medan magnetik bumi. Ini mengawali penemuan Timbangan Puntir, untuk menimbang benda-benda yang sangat ringan. Timbangan puntir tadi membawa Coulomb ke penemuannya yang paling penting. Dengan menggerakkan dua bulatan bermuatan listrik di dekat timbangan puntir, ia menunjukkan bahwa kekuatan di antara kedua benda itu berbeda-beda jika kedua benda itu saling menjauh.

Ia mempelajari akibat gesekan pada mesin-mesin dan menampilkan teori tentang pelumasan. Semua ini, bersama pandangannya tentang magnet, diterbitkan di Teori tentang Mesin Sederhana pada tahun 1779. Dari tahun 1784 sampai 1789, saat bekerja di berbagai departemen pemerintah, ia terus meneliti elektrostatika dan magnet. Tahun 1785 keluarlah hukum Coulomb; daya tarik dan daya tolak kelistrikan antara dua benda yang bermuatan listrik adalah perkalian muatannya dengan kuadrat terbalik dari jaraknya. Rumus ini sangat mirip dengan hukum gravitasi Newton.

Di Blois, Coulomb meneliti sifat muatan listrik pada benda dan diketemukannya bahwa muatan tersebut hanya ada pada permukaan benda. Didapatkannya pula bahwa daya magnet juga mengikuti hukum kuadrat terbalik seperti daya listrik statis. Beberapa karyanya ditemukan juga oleh Henry Cavendish tetapi karya Cavendish baru terbit tahun pada tahun 1879. Penemuan Coulomb yang memastikan adanya hubungan antara kelistrikan dan magnetisme kelak dibuktikan oleh Hans Christian rsted serta Simon Poisson. Dan ini menjadi dasar penelitian elektrodinamika oleh Andre-Marie Ampere. Semua karyanya menunjukkan orisinalitas dan penelitian yang teliti serta tekun.

Sunday, August 22, 2010

Yakinlah Anda bisa!

0 tanggapan
Ingatlah ketika Anda masih
kecil, dan mencoba belajar
berjalan. saya yakin anda
mengalami seperti ini:
Pertama Anda harus belajar
untuk berdiri: sebuah
proses yang melibatkan
seluruh tubuh, jatuh lalu
kembali berdiri. Anda kadang
tertawa serta tersenyum,
tapi dilain waktu anda
menangis dan meringis
karena sakit. Entah, seperti
ada tekad dan keyakinan
dalam diri Anda bahwa Anda
akan berhasil, apa pun dan
bagaimanapun. Anda punya
motivasi dalam diri Anda
Setelah banyak berlatih
akhirnya Anda mengerti
bagaimana keseimbangan diri
Anda, sebuah persyaratan
untuk kejenjang berikutnya.
Anda menikmatinya dan
seolah-olah punya kekuatan
baru, punya motivasi baru.
Anda akan berdiri dimana
Anda suka – di tempat Anda,
di sofa, di pangkuan ibu
Anda, Bapak anda, atau pun
seseorang. Itu adalah waktu
yang menggembirakan –
Anda melakukannya! Anda
dapat mengontrol diri Anda.
Anda tersenyum dan tertawa
lucu, puas akan keberhasilan
Anda. Sekarang – langkah
berikutnya – berjalan. Anda
melihat orang lain
melakukannya – ini
keliatannya tidak terlalu sulit
– hanya memindahkan kaki
Anda saat Anda berdiri, kan?
Salah – ternyata lebih
kompleks daripada yang
Anda bayangkan. Anda
berurusan dengan rasa
frustasi. Tapi Anda terus
mencoba, mencoba lagi dan
mencoba lagi dan lagi sampai
Anda tahu bagaimana
berjalan. Anda selalu ingin
kedua tangan anda diberi
pegangan saat berjalan.
Jika orang melihat Anda
berjalan, mereka akan
bertepuk tangan, mereka
tertawa, mereka akan
memberi semangat, “Ya
Tuhan, lihatlah apa yang dia
lakukan ”. “Oh anakku sudah
bisa berdiri”. “pandainya
anakku, pintarnya anakku”
dan lain-lain. Dorongan ini
memicu Anda; dorongan itu
menambah rasa percaya diri
Anda. Dorongan itu
memotivasi Anda
Namun meski begitu,
Andapun mencoba berjalan
saat tak ada yang melihat
Anda, saat tak ada yang
bersorak-sorai? Setiap
peluang ada, Anda berlatih
untuk berjalan. Anda tidak
bisa menunggu seseorang
untuk memotivasi Anda untuk
mengambil langkah-langkah
berikutnya. Anda belajar
bagaimana untuk memotivasi
diri sendiri.
Jika kita bisa mengingat hal
ini tentang diri kita di hari ini.
Ingat bahwa kita bisa
melakukan apapun yang kita
pikiran. Kita mampu mengatur
jika kita mau dan bersedia
melewati proses, seperti
ketika kita belajar berdiri,
seperti ketika kita belajar
berjalan. Kita tidak perlu
menunggu orang lain untuk
memotivasi kita, kita perlu
memotivasi diri kita sendiri.
Jika Anda sudah lupa
bagaimana melakukan hal ini,
atau merasa seperti beku,
kaku dan gamang. Maka Anda
membutuhkan motivasi,
ambillah kembali perjalanan
singkat dalam hidup Anda
yang telah lewat – Lihatlah
prestasi Anda, tidak peduli
prestasi besar atau prestasi
kecil – atau saat-saat
dimana Anda bertemu dengan
tantangan dan menemukan
cara untuk berhasil. Ulanglah
keberhasilan itu saat ini,
saat anda menghadapi
permasalahan yang sedang
anda hadapi.
Fokus pada semua hal yang
Anda pikir Anda tidak bisa
lakukan, kemudian
lakukanlah. Lihatlah buah hati
anda. Mereka tidak pernah
menyerah. Dan mereka yakin
serta percaya terhadap
anda, bahwa anda mampu
dan bisa. Mereka percaya di
dalam semua kehidupan
Anda!
Sekarang Anda harus
percaya pada diri Anda!
Yakinkan pada hati Anda
Bahwa Anda pasti bisa.
“ Ingat, hari ini adalah hari
terbaik dalam hidup Anda,
milikilah masa depan yang
indah, dengan membuat
perubahan hari ini!

Melatih Otak Kanan

0 tanggapan
1. Eight game
Pura-puralah menulis angka
delapan tidur atau simbol ? di
udara dengan tangan kiri dan
kanan secara bersama-sama.
Permainan sederhana ini
bertujuan untuk
menyeimbangkan syaraf
motorik kiri dan syaraf
motorik kanan. Cobalah dan
teruskanlah permainan ini
setelah sarapan, selama dua
menit setiap hari.
2. Thumb game
Acungkanlah jempol tangan
kiri dan kelingking tangan
kanan, sambil menyorongkan
kedua belah tangan ke arah
kanan. Sebaliknya,
acungkanlah jempol tangan
kanan dan kelingking tangan
kiri, sambil menyorongkan
kedua belah tangan ke arah
kiri. Permainan sederhana ini
bertujuan untuk
menyeimbangkan syaraf
motorik kiri dan syaraf
motorik kanan. Cobalah dan
teruskanlah permainan ini
bersama teman-teman
setelah makan siang, selama
dua menit setiap hari.
3. Pattern game
Gambarlah pola-pola tertentu
di atas kertas kosong,
dengan tangan kiri dan
kanan secara bersama-
sama, ke arah dalam, luar,
atas, dan bawah. Selain
bertujuan untuk
menyeimbangkan syaraf
motorik kiri dan syaraf
motorik kanan, permainan
unik ini juga dapat menggali
potensi visual. Cobalah
permainan ini selama dua
menit setiap hari, minimal 14
hari berturut-turut.
4. Specific crawl
Gerakkan tangan kanan
serentak dengan kaki kiri.
Kemudian balaslah, gerakkan
tangan kiri serentak dengan
kaki kanan. Idealnya, siku
tangan menyentuh lutut. Iringi
pula dengan lagu favorit.
Selain bertujuan untuk
menyeimbangkan syaraf
motorik kiri dan syaraf
motorik kanan, gerakan ini
juga dapat membuat pikiran
terbuka terhadap hal-hal
yang baru. Cobalah gerakan
ini secara 10 menit setiap
hari, minimal 14 hari
berturut-turut.
5. Specific posturing
Bertumpulah di lantai dengan
lutut kiri dan tangan kanan.
Sementara itu, kaki kanan
diluruskan ke belakang dan
tangan kiri diluruskan ke
depan. Posisi ini bertujuan
untuk mengaktifkan syaraf-
syaraf tertentu secara umum
dan otak kanan secara
khusus. Cobalah posisi ini
selama 10 menit setiap hari,
minimal 14 hari berturut-
turut.
6. Specific relaxing
Tip ini khusus anak-anak.
Pertahankan posisi relaksasi
setengah tengkurap.
Biasakan pula posisi ini
ketika anak tidur. Semakin
dini, semakin baik. Biasakan
pula posisi ini ketika anak
sakit, sambil dipeluk oleh
orang tua. Dengan demikian,
otak anak berada dalam
frekuensi alpha dan anak
akan merasa damai
karenanya.
7. Rotated reading
Balikkan sebuah tulisan (atas
bawah), lalu bacalah tulisan
tersebut dari kanan ke kiri.
Cobalah dan teruskanlah
kebiasaan baru ini selama 2
menit setiap hari.
8. Left-handed foreplay
Tip yang boleh juga disebut
Kamasutra ini khusus untuk
lelaki yang telah menikah.
Cumbulah pasangan Anda
dengan menggunakan tangan
kiri. (Bagi Anda yang belum
menikah, jangan khawatir,
Anda tetap bisa
melakukannya. Caranya?
Menikahlah dulu.)
9. Left-handed handling
Peganglah gagang pintu dan
bukalah pintu dengan tangan
kiri. Cobalah dan teruskanlah
kebiasaan baru ini setiap
hari.
10. Left-handed brushing
Gosoklah gigi dengan tangan
kiri pada pagi hari. Untuk
sore atau malam hari,
tetaplah menggosok gigi
dengan tangan kanan.
Cobalah dan teruskanlah
kebiasaan baru ini setiap
hari
.
11. Left-handed writing
Tulislah nama panggilan Anda
dengan tangan kiri di atas
kertas kosong. Cobalah
kebiasaan baru ini minimal 10
kali sehari, minimal selama 14
hari berturut-turut. Niscaya
Anda akan menemukan
keajaiban, di mana pada hari
ke-3 Anda dapat menulisnya
dengan sangat mudah.
12. Left-handed signing
Buatlah tanda tangan Anda
dengan tangan kiri di atas
sehelai kertas kosong.
Cobalah kebiasaan baru ini
minimal 10 kali sehari, minimal
selama 14 hari berturut-
turut. Niscaya Anda akan
menemukan keajaiban, di
mana 2 dari 10 tanda tangan
tersebut menyerupai bentuk
aslinya.

Thursday, July 1, 2010

CIA

0 tanggapan
Sedang asyik-asyik surfing
ria di internet Mozilla Firefox
secara tidak sengaja
menemukan INFO yang
sangat-sangat PENTING
berikut isi INFO nya, ketika
sudah di baca harap di sebar
luaskan kepada teman-teman
yang ada di seluruh
NUSANTARA....
Sebuah dokumen yang
berklasifikasi sangat rahasia
(TOP SECRET!!!), bocor
ketangan wartawan. Dokumen
itu adalah laporan CIA kepada
Pentagon yang sejatinya
akan diteruskan ke Gedung
Putih. Menurut dokumen
tersebut, Sebenarnya
setelah Irak, Indonesia akan
jadi sasaran berikutnya.
Tapi intel-intel CIA yang lebih
dulu diterjunkan ke
Indonesia, menyimpulkan
bahwa bila AS menyerang
Indonesia, maka perang akan
sangat mahal dan AS akan
banyak menderita kerugian.
Untuk lebih jelasnya, berikut
nukilan isi dokumen tersebut
yang telah diterjemahkan
dari bahasa Inggris ke
bahasa gaul:
dokumen..:”Kepada Yth,
Kepala Staf Gabungan
Jenderal Richard Myers
Tembusan: Direktur CIA
(intelnya lupa nama bos
sendiri)
Begitu memasuki perairan
Indonesia, Armada Ketujuh
kita akan dihadang pihak Bea
Cukai karena membawa
masuk senjata api dan
peralatan perang tanpa surat
izin dari pemerintah RI. Ini
berarti kita harus
menyediakan “Uang Damai”.
Coba hitung berapa besarnya
jika bawaannya sedemikian
banyak.
Kemudian bila kita mendirikan
base camp militer, bisa
ditebak di sekitar base camp
pasti akan dikelilingi tukang
bakso, tukang es kelapa,
lapak VCD bajakan, sampai
obral celana dalam Rp 10.000
dapat 3. Belum lagi para
pengusaha komedi puter
yang bakal ikut mangkal di
sekitar base camp juga.
Kemudian kendaraan-
kendaraan tempur serta
tank-tank lapis baja yang
diparkir dekat base camp
akan dikenakan retribusi
parkir oleh petugas dari
dinas perpakiran daerah,
maupun preman-preman
sekitar. Jika dua jam pertama
perkendaraan dikenakan Rp.
10.000,- (maklum tarif orang
bulé), berapa yang harus
dibayar pemerintah AS kalau
kendaraan & tank harus
parker selama sebulan atau
setahun lebih seperti di Irak
sekarang ini.
Belum lagi, para pengusaha
parkir swasta yang bisa
melobi Gubernur Jakarta
XXXX untuk menaikkan tarif
parkir. Lobi itu sangat mulus
karena salah satu komisaris
perusahaan parkir terbesar
di Jakarta itu adalah bekas
tentara. Nah, XXXX ini juga
tentara.
Belum lagi, di sepanjang jalan
ke lokasi base camp, kita
harus menghadapi para Pak
Ogah yang berlagak
mengatur jalan sambil
memungut biaya bagi
kendaraan yang memutar.
Bisa dibayangkan, berapa
recehan yang harus kita
siapkan setiap ada operasi
tempur menuju pusat-pusat
musuh, seperti Cilangkap.
Dari Tanjung Priok (tempat
pasukan AS mendarat) ke
Cilangkap saja, ada berapa
kali pertigaan atau putaran.
Bakal pusing deh kita.
Nah, suatu kerepotan besar
bagi rombongan pasukan jika
harus berkonvoi, karena
konvoi yang berjalan lambat
pasti akan dihampiri para
pengamén, pengemis dan
anak-anak jalanan, ini
berarti harus mengeluarkan
recehan lagi. Belum lagi jika
di jalan bertemu polisi yang
sedang bokek, udah pasti
kena semprit karena konvoi
tanpa izin. Bayangkan berapa
uang damai yang harus
dikeluarkan untuk polantas-
polantas itu.
Itu baru polantas Pak Myers,
belum lagi petugas DLLAJR.
Anda harus melihat sendiri
bagaimana mereka beraksi.
Tank-tank dan truk-truk kita
kan belum di ’kir’. Nah, itu
pertanda buruk. Setiap kali
‘ kir’, berapa duit yang harus
kita keluarkan untuk
membayar yang resmi dan
tidak resmi. Belum lagi kalau
kita mau menyerbu Kodam di
daerah lain, maka kita harus
melewati JEMBATAN TIMBANG
milik DLLAJR juga. Siapkan
saja uang pelicin.
Di base camp militer, tentara
AS sudah pasti nggak bisa
tidur, karena nyamuknya
busettt, gede-gede kayak
vampire. Kalau mau
mendatangkan penyemprotan
dari Dinas Kesehatan, nah
siapin aje deh amplopannye.
Pagi harinya pasukan kita
kagak bakal bisa mandi
karena di sungai banyak di
lalui “Rudal Kuning” yang
ditembakkan penduduk
setempat dari “Flying
helicopter” alias wc terapung
di atas sungai.
Pasukan AS juga tidak bisa
jauh-jauh dari peralatan
perangnya, karena di sekitar
base camp sudah mengintai
pedagang besi loakan yang
siap mempereteli peralatan
perang canggih yang kita
bawa. Meléng sedikit saja,
tank Abraham kebanggaan
kita bakal siap dikiloin.
Belum lagi para curanmor
yang siap beraksi dengan
kunci T-nya yang akan
merebut jip-jip perang kita
yang kalau didempul dan cat
ulang bisa dijual mahal ke
anak-anak
orang kaya yang pengen
gaya-gayaan di sekitar
Menteng (dekat Kedutaan
Besar kita).
Dan yang lebih menyedihkan
lagi, badan pasukan AS akan
jamuran karena tidak bisa
berganti pakaian. Soalnya,
kalau nekat menjemur
pakaian dan meléng sedikit
saja, besok pakaian mereka
sudah mejeng di pasar
Jatinegara di lapak-lapak
pakaian bekas.
Peralatan telekomunikasi kita
juga harus dijaga ketat,
karena para bandit kapak
merah sudah mengincar
peralatan itu. Dan kita juga
harus membayar sewa tanah
yang digunakan untuk base
camp kepada Haji Husin, Haji
Mamat, dan engkong Jai para
pemilik tanah yang orang
Betawi.
Di samping itu, ada aturan
wajib lapor kalau bawa tamu
1×24 jam dan harus izin RT/
RW dan kelurahan setempat.
Bayangkan, berapa meja
yang harus kita lalui dengan
amplopan. Apalagi, pasukan
AS suka bawa cewek.
Membayangkan ini semua,
kami intel-intel CIA
merekomendasikan untuk
tidak usah menyerang
indonesia.

Sunday, June 27, 2010

ALIEN

0 tanggapan
Berbicara masalah “siapa di balik UFO” tentunya kita akan membicarakan apa yang dinamakan “alien”. Alien jelas merupakan makhluk asing dan non human. Banyak pertanyaan yang diajukan tentang masalah alien (UFO) ini, misalnya:

1. Dari manakah datangnya mereka?
2. Ada alien jenis apa saja?
3. Apakah mereka itu baik atau buruk?
4. Mengapa mereka sering menculik manusia?
5. Apa tujuan mereka terhadap manusia?
6. Adakah kaitan alien dengan sejarah manusia?
7. Bagaimana para nabi menubuatkan masalah alien ini?
8. Adakah hubungan alien (UFO) dengan nubuat tentang akhir jaman?

Membahas soal UFO atau alien ini tidak mudah. Mengapa sulit? Karena obyek/subyek yang diteliti tidaklah ada di depan kita dan kita tidak bisa memintanya datang sesuka kita. Laporan-laporan penampakan UFO atau perjumpaan manusia dengan alien, juga masih sering diragukan. Bahkan peristiwa jatuhnya UFO di Roswell tahun 1947 di mana ada 4 alien (2 mati, 1 lari kemudian ditembak oleh seorang tentara yang tegang, dan satu lagi sekarat dan akhirnya mati di rumah sakit) yang di autopsi oleh pihak militer (AU) AS. Namun semuanya itu ditutupi dan dianggap tidak ada. Laporan resmi dari pihak pemerintah hanyalah sebuah balon percobaan AS yang bernama Skyhook. Tapi masyarakat umum tidak mudah begitu saja percaya dan kemudian lahirlah teori “alien Conspiracy“.

Indonesia termasuk cukup sering dilewati UFO, banyak laporan yang terdata dan ada juga kasus orang Indonesia yang diculik UFO. Namun tentu saja kembali ke pertanyaan, apakah itu semua bisa dipercaya? Laporan memang bisa dikarang, foto memang bisa direkayasa, bukti apapun bisa dibuat. Bagi orang yang percaya, sedikit bukti sudah cukup. Bagi orang yang skeptik, dia butuh bukti yang benar-benar ilmiah dan dapat dipertanggung jawabkan. Bagi orang yang fanatik anti, bukti sebagai manapun banyaknya tak akan mengubah sikapnya.

Dari kesulitan yang ada, nampaknya mempelajari UFO banyak kendalanya. Tak ada satupun buku yang bisa dianggap ilmiah dan telah diuji kebenarannya. Di sisi lain, belum ada satu pihak pemimpin agama yang menyatakan pendapatnya tentang UFO/alien. Walau tahun 1979 pihak PBB pernah membahas secara serius masalah UFO, namun hal itu tidak mempunyai kelanjutan yang serius. Dunia lebih sibuk dengan peperangan, masalah politik, penyakit dan krisis ekonomi, ketimbang mempelajari tamu yang datang ke dunia kita ini…

Dengan kendala sumber-sumber data untuk mempelajari UFO/alien ini, maka dalam mempelajari keberadaan UFO di masa lalu, peneliti UFO menggunakan referensi dari kitab-kitab kuno, prasasti, hieroglyph, termasuk juga kitab-kitab suci. Salah satu peneliti yang terkenal adalah Erich von Däniken. Teori Däniken adalah nenek moyang kita dulunya pernah didatangi oleh makhluk cerdas dari luar angkasa yang dianggap dewa oleh manusia.

Masalahnya, menggunakan data-data yang bersumber dari kitab-kitab kuno, mitologi dan juga kitab suci, tidak akan bisa diterima oleh kalangan yang spektis. Namun, saya ingin mengajukan berbagai data yang telah saya kumpulkan, baik berupa cerita dari pengalaman seseorang yang melihat UFO atau alien, maupun dari berbagai informasi lain, termasuk kitab-kitab suci.

Dari manakah datangnya mereka?

Di sini saya selalu menuliskan makhluk UFO sebagai “alien” bukan “ET atau ETI”. Mengapa? Karena ET merupakan kependekan dari Extra Terrestrial Inteligence, yaitu makhluk cerdas dari luar bumi. Dengan memakai istilah alien”, saya tidak menutup kemungkinan bahwa mereka datang dari bumi atau dimensi lain.

Beberapa kemungkinan jawaban atas pertanyaan di atas adalah:

a. Dari luar angkasa
b. Dari masa depan
c. Dari bumi
d. Dari dimensi lain

a. Mungkinkah mereka dari luar angkasa?

Perkiraan bahwa alien berasal dari luar angkasa sangat mungkin sekali, tapi ada beberapa keanehan atau kejanggalan bila mereka memang berasal dari luar angkasa. Keanehan itu adalah:

* Radar kita tidak pernah mendeteksi adanya spaceship yang memasuki atmosfir bumi.
* Bintang terdekat dengan tata surya kita adalah Alpha Centauri, yang berjarak 4.3 tahun cahaya. Ini berarti apa yang kita lihat hari ini adalah apa yang terjadi 4.3 tahun yang lalu. Terbang dengan kecepatan cahaya masih merupakan fiksi ilmiah. Untuk suatu perjalanan yang cukup cepat bagi UFO akan membutuhkan waktu ribuan tahun untuk mencapai bumi.
* Yang aneh adalah, meski ada ribuan saksi yang menyatakan pernah melihat UFO setiap tahun, namun tidak ada gambaran UFO yang persis sama. Tentunya sangat sulit untuk dibayangkan bila mereka dari luar angkasa dengan membawa sedemikian banyaknya jenis pesawat yang berbeda-beda dan berjalan zig-zag di angkasa setiap hari.
* Fenomena UFO dalam terbang sering tidak mengikuti hukum gravitasi dan aerodinamika, bukankah kalau mereka benar-benar dari angkasa luar, hukum-hukum fisika itu tetap berlaku buat mereka?
* Tidak ada BUKTI nyata bahwa mereka berasal dari planet tertentu.
* Beberapa orang yang berhubungan (kontak) dengan alien, sering kali mendapat pelajaran tentang spiritualitas, filosofi, peringatan tentang bahaya nuklir, dll. Apakah alien yang datang dari jarak yang jauh itu datang ke bumi hanya untuk mengajari manusia filsafat?

Memang ada juga yang tetap yakin bahwa mereka datang dari luar angkasa dengan teknologi yang sedemikian majunya yang belum terbayangkan oleh pikiran manusia.

b. Mungkinkah mereka dari masa depan?

Apakah UFO semacam mesin waktu dari masa depan? Orang yang percaya bahwa
mesin waktu bisa (mungkin) dibuat akan bisa menerima kemungkinan akan teori
ini. Tapi saya mengabaikan teori ini karena pertimbangan:

* Beberapa laporan yang pernah melihat alien menyatakan bahwa kebanyakan bentuk mereka bukan manusia (human) dan terkadang aneh atau mengerikan.
* Interfensi makhluk dari masa depan bisa menimbulkan teori “paralel universe”. Kalau mereka benar dari masa depan, maka saat ini tentunya mereka belum ada. Namun kalau mereka datang dari masa depan dan muncul saat ini, berarti itu merupakan suatu hal yang “unik” dan “menakjubkan”.
* Kalau mereka memang dari masa depan, untuk apa mereka melakukan penculikan terhadap manusia (alien abduction)?

c. Mungkinkah mereka dari bumi?

Jika kemungkinan mereka dari bumi, tentunya harus dipertanyakan juga, yaitu:

1. apakah buatan manusia?
2. apakah buatan non human yang jenis spesiesnya belum kita ketahui sampai saat ini?

Kemungkinan bahwa UFO itu buatan manusia meragukan bila melihat fakta:

* Adanya fenomena penculikan manusia oleh UFO.
* UFO sudah pernah terlihat, jauh sebelum manusia mampu membuat pesawat terbang.
* Pesawat UFO sering diluar hukum-hukum gravitasi dan aerodinamika.

Kemungkinan buatan non human yang berasal dari bumi, meragukan bila melihat fakta:

* Pesawat UFO sering diluar hukum-hukum gravitasi dan aerodinamika.
* Di manakah mereka berada? (Ini memang bisa dijawab: di dasar laut, di daerah kutub yang tidak dihuni manusia, di dalam/rongga-rongga bumi)
* Mengapa ada masa kosong, di mana dulu pada jaman purbakala dikatakan alien sering hilir mudik di antara manusia, dan baru kini mulai aktif lagi?

d. Mungkinkah mereka dari dimensi lain?

Tentunya bila ketiga kemungkinan di atas diabaikan karena adanya sanggahan
atau pemikiran yang meragukan, maka pilihan terakhir adalah yang keempat,
yaitu: Mungkinkah mereka dari dimensi lain?

Teori tentang alien dari dimensi lain cukup banyak dianut oleh kalangan ufologi (tidak semua). Beberapa data yang mendukung adalah:

* Menjelaskan fenomena UFO muncul dan menghilang secara tiba-tiba.
* Tidak mengikuti hukum-hukum fisika dalam dimensi manusia.
* Adanya kontak secara telepati atau melalui mimpi dengan beberapa orang yang merasa menjalin komunikasi (kontak) dengan alien.
* Sering terjadi kasus alien abduction pada waktu korban tidur.
* Mereka tidak bisa berinteraksi secara bebas dengan manusia karena berbeda dimensi. Untuk berinteraksi di dimensi manusia, mereka membutuhkan wadah (containers) manusia. Ini menjelaskan teori alien abduction dan pembuatan hybrid, di mana terjadi juga proses “soul abduction”.

Bila mereka datang dari dimensi lain, siapakah mereka? Satu-satunya penjelasan dari kitab suci, yakni Al Quran yang menyatakan bahwa di bumi ini selain dihuni oleh manusia, juga dihuni oleh jin yang berada di dimensi lain. Suatu fakta bahwa di Indonesia yang cukup mengenal fenomena jin ini, ternyata memiliki suatu persamaan sifat, yaitu jin suka melakukan penculikan (baik orang dewasa maupun anak-anak), di mana korban sering berada di suatu tempat yang dia tidak mau kembali (karena enak), namun sebagian juga berhasil lari atau berhasil dikeluarkan/dikembalikan oleh bantuan orang lain dengan kuasa Allah.

Apakah jin mempunyai teknologi? Dapatkan keberadaan makhluk cerdas dari dimensi lain yang dinamakan jin ini diterima dengan akal manusia modern? Dan apakah memang fenomena jin ini adalah fenomena UFO yang muncul belakangan ini setelah sekian lama vakum?

Bicara soal jin, mungkin tidak akan lepas dari suatu kemungkinan bahwa ada jin yang baik dan jin yang jahat. Pendapat banyak orang adalah, jin yang baik tidak ingin mencampuri urusan manusia, namun jin yang jahat (setan dengan pemimpinnya Iblis/Lucifer), suka mencampuri urusan manusia dan berusaha menyesatkan manusia. Mungkin ini menjelaskan:

* Mengapa alien tidak begitu saja menyerang manusia (tembak dan hancurkan) karena tujuan mereka bukan membunuh namun menyesatkan?
* Kemunculan alien belakangan ini apakah karena mereka memang diberi kesempatan oleh Allah untuk menyesatkan manusia pada hari-hari menjelang akhir jaman?

Dapatkah dipercaya ada dimensi lain?

Mempercayai alien berasal dari planet lain adalah jauh lebih mudah daripada meyakini bahwa mereka berasal dari dimensi lain. Namun keberadaan dimensi lain nampaknya tidak mudah diabaikan begitu saja. Banyak penulis cerita fiksi, baik dari jaman dulu maupun kini, menggunakan tema kehidupan di dimensi lain ini, misalnya:

* Odyssey (Kisah Perjalanan Ullyses)
* Sinbad, si pelaut
* Christmas Carol
* Alice in the Wonderland
* Legenda Nyai Loro Kidul

Namun tentu saja, semua itu masih dapat dianggap sebagai suatu cerita. Sejauh ini, beberapa eksperimen ilmiah yang menyangkut masalah dimensi lain adalah:

* Philadelphia experiment, yaitu percobaan tentang ruang dan waktu. Untuk mengetahui sekilas tentang eksperimen ini, klik: disini (bahasa Indonesia)
* Penelitian terhadap beberapa peristiwa paranormal, seperti NDE (Near Death Experience), OBE (Out of Body Experience) atau Astral Travelling, ESP (Extra Sensory Perception), mimpi, dll.

Fenomena-fenomena yang menyangkut dimensi lain adalah:

* Keyakinan bahwa manusia mempunyai roh
* Keyakinan bahwa spirit manusia tetap hidup walau badannya mati
* Keyakinan adanya inkarnasi dan reinkarnasi
* Manusia mempunyai “indera keenam”
* Munculnya makhluk halus, hantu, jin, dll
* Misteri Segitiga Bermuda.

Penjelasan yang mungkin mendekati ilmiah tentang dimensi lain adalah keberadaan mereka (alien) adalah pada spektrum yang tidak mampu ditangkap oleh indera manusia, misalnya, kemampuan pengelihatan manusia terbatas dan tidak mampu melihat cahaya infra merah dan ultra violet. Demikian pula manusia tidak mampu mendengar suara infrasonic dan ultra sonic. Namun beberapa binatang mempunyai kemampuan spektrum indera yang lebih luas/berbeda dengan manusia, misalnya kelelawar mampu mendengar gelombang ultrasonic, beberapa binatang mampu mengindera kehadiran “makhluk halus”, ada binatang yang mampu mengindera bakal terjadinya gempa bumi, dll.

Manusia juga memiliki indera keenam, namun sayangnya indera ini tidak dikembangkan oleh semua orang. Dengan indera keenam ini, manusia mampu melakukan intuisi dan antisipasi.